Yolla Yuliana Mengaku Butuh Banyak Gerak Usai Cedera & Melahirkan

Bisnis.com,10 Feb 2020, 03:45 WIB
Penulis: Herdiyan
Atlet voli nasional Indonesia yang saat ini memperkuat tim Bandung bjb Tandamata, Yolla Yuliana./Istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG – Yolla Yuliana mengobati kerinduan para pecinta bola voli Indonesia. Pevoli berusia 25 tahun tersebut kembali tampil di kompetisi Proliga setelah absen pada musim lalu.

Yolla Yuliana merupakan salah satu atlet voli nasional Indonesia yang saat ini memperkuat tim Bandung bjb Tandamata di Proliga Bola Voli 2020. Wanita dengan tinggi 180 cm itu bermain sebagai middle blocker.

Tampil di hadapan publik Palembang di Palembang Sport and Convention Center (PSCC), Minggu (9/2/2020), permainan Yolla begitu memukau.

Namun, di balik kemampuannya yang memukau ternyata dara cantik ini sebelumnya didekap cedera dan berdampak pada permainan yang belum pulih 100%. Terlebih lagi, mojang Bandung ini juga usai melahirkan putra pertamanya beberapa waktu lalu.

“Ya kalo cedera bahu aku udah ga sakit sih, tapi kalo gak gerak jadi kaku. Makanya harus banyak-banyak gerak,” ungkap Yolla kepada awak media usai pertandingan melawan PGN Popsivo Polwan di Gedung PSCC.

Saat disinggung mengenai pertandingan terakhir di putaran pertama ini, Yolla mengaku kecewa karena timnya harus menelan kekalahan dari PGN Popsivo Polwan dengan skor 1-3.

Meskipun demikian, Bandung bjb Tandamata sempat memberikan perlawanan yang berarti.

“Kecewa, karena sebenarnya kita hampir menang tadi. Apalagi tadi poin kita selalu di atas pada saat poin 20 ke atas, tapi pada saat penyelesaian selalu kurang bagus,” kata Yolla.

Pada pertandingan berikutnya, Yolla berharap permainan timnya lebih baik lagi. Apalagi, pada saat bertanding melawan PGN Popsivo Polwan timnya banyak melakukan kesalahan sendiri.

Passing-nya juga harus dilatih lagi, kekompakan tim juga perlu ditingkatkan,” lanjutnya.

Di luar pertandingan, meskipun sudah beberapa hari di Palembang, Yolla mengungkapkan, belum mencicipi sama sekali masakan khas Palembang yaitu pempek. Hal tersebut dikarenakan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan ketika akan bertanding.

“Belum nyobain pempek soalnya takut perutnya kenapa-kenapa, kan pake cuka ya. Cuma tadi di hotel nyicipin tekwan,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Herdiyan
Terkini