Radiasi Nuklir Serpong Diselidiki Tim Gegana Polri

Bisnis.com,17 Feb 2020, 16:28 WIB
Penulis: Sholahuddin Al Ayyubi
Tim Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) bersama Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) dan Tim Teknis Kimia Biologi Radioaktif (TKBR) Gegana Brimob Mabes Polri melakukan Dekontaminasi terhadap temuan paparan tinggi radioaktif di Perumahan Batan Indah, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Minggu (15/2/2020). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bisnis.com,  JAKARTA - Polri telah mengerahkan Tim Gegana untuk menyelidiki penyebab munculkan radioaktif di Lapangan Kosong Perumahan Batan Indah di Kecamatan Setu, Sepong, Tangerang Selatan Banten.
 
Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra mengatakan Tim Gegana yang diterjunkan Polri ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), merupakan Tim Gegana senior yang punya keahlian khusus pada bidang kimia dan radioaktif, sehingga diharapkan Polisi bisa dengan mudah menemukan penyebab munculnya radioaktif itu di Serpong.
 
"Jadi alasan kami mengirimkan Tim Gegara khusus yaitu untuk menyelidiki penyebab adanya radioaktif tersebut, Tim Gegana yang dikirimkan ini memiliki keahlian atau kemampuan khusus pada bidang radioaktif," tuturnya, Senin (17/2/2020).
 
Menurutnya, Tim Gegana itu juga sudah membawa sampel tanah yang diduga terpapar radioaktif agar dapat diteliti lebih lanjut di Puslabfor Polri. 
 
Menurut Asep, untuk menangani kasus radioaktif itu, Kepolisian menerjunkan sejumlah anggota Polri baik dari Polres Tangerang Selatan, Puslabfor Polri dan Direktorat Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri hingga Tim Gegana.
 
"Nanti jumlah timnya bakal disesuaikan ya. Jadi yang jelas, saat ini tim puslabfor Polri sedang meneliti sampel tanah yang sudah diambil dari TKP," katanya.
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini