Jejak Karier Geger Nuryaman, Direktur Baru Bukopin (BBKP)

Bisnis.com,20 Feb 2020, 12:58 WIB
Penulis: M. Richard
Karyawati menghitung uang rupiah, di kantor Cabang Bank Bukopin di Jakarta, Senin (9/4/2018)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) PT Bank Bukopin Tbk. menyepakati pengangkatan Geger Nuryaman Maulana sebagai Direktur Perseroan.

Direktur Utama Bank Bukopin Eko Rachmansyah Gindo menyebutkan Calon Direktur Perseroan tersebut diusulkan oleh Dewan Komisaris dengan mempertimbangkan kemampuan dan pengalaman yang dimiliki khususnya di dunia perbankan dan finansial.

Geger Nuryaman Maulana yang disahkan menjadi salah satu Direktur Perseroan sebelumnya menjabat sebagai Managing Director/CFO di PT. BNI Sekuritas, President Director/CEO di PT. BNI Life Insurance dan berbagai jabatan di PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk sejak tahun 1987.

Keputusan rapat pada hari ini berlaku efektif setelah lulus dalam uji kepatutan dan kelayakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

“Perubahan pengurus ini diharapkan dapat memperkuat kinerja Perseroan dan menjawab berbagai tantangan yang akan dihadapi Bank Bukopin ke depan,” ujarnya katanya seperti dikutip dari siaran pers Bukopin, Kamis (20/2/2020).

Dengan keputusan tersebut, komposisi manajemen Bank Bukopin menjadi sebagai berikut:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama Independen: Mustafa Abubakar
Komisaris : Muhammad Subhan Aksa
Komisaris : Susiwijono
Komisaris : Deddy SA Kodir
Komisaris : Chang Su Choi *
Komisaris Independen : Karya Budiana
Komisaris Independen : Ahmad Fuad*
Komisaris Independen : Moch. Hadi Santoso*

Direksi

Direktur Utama : Eko Rachmansyah Gindo Direktur : Adhi Brahmantya
Direktur : Heri Purwanto
Direktur : Rivan A. Purwantono
Direktur : Hari Wurianto
Direktur : Lalu Azhari
Direktur : Geger Nuryaman Maulana*
Direktur : Jong-Hwan Han** 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggara Pernando
Terkini