Bikin Drone Militer Canggih, Menhan Prabowo Bertolak ke UEA

Bisnis.com,21 Feb 2020, 15:10 WIB
Penulis: Newswire
Drone. Pesawat tanpa awak. /dronewars.net

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto disebut akan bertolak ke Uni Emirat Arab (UEA) untuk membahas kerja sama peningkatan kemampuan pesawat nirawak (drone) buatan Indonesia.

Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan secara garis besar Prabowo membahas soal kerja sama bidang persenjataan antara Indonesia dan UEA. Informasi tersebut diungkapkan setelah Prabowo menyambangi kantor Menko Kemaritiman dan Investasi.

"Kami ngomong-ngomong saja. Dia [Prabowo] mau pergi ketemu Menhan Abu Dhabi 24 Februari [2020] ada pertemuan di sana. Ada rencana kerja sama mengenai drone, mengenai persenjataan," kata Luhut, Jumat (21/2/2020).

Dia menambahkan pemerintah memang telah membuka komunikasi dengan pihak Abu Dhabi (UEA). Adapun, tindak lanjut eksekusi kerja sama akan dilakukan oleh menteri atau pihak terkait.

Purnawirawan Jenderal TNI itu menjelaskan rencana kerja sama nantinya meliputi pembuatan drone oleh pihak Indonesia. Kerja sama juga meluas ke bidang dirgantara hingga persenjataan, termasuk soal amunisi.

"Jadi kami buatkan drone. Mereka [Abu Dhabi] ingin joint venture dengan pengembangan teknologi [Indonesia]. Kami pengen bikin yang canggih," ujarnya.

Seusai pertemuan, Prabowo sendiri langsung bergegas menuju mobil Toyota Alphard putihnya. Meski sempat menjawab pertanyaan dari awak media, ia tidak menyinggung soal rencana kerja sama dengan Abu Dhabi yang dibahasnya bersama Luhut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rio Sandy Pradana
Terkini