Live: Liga 1: Seru, Persija vs Borneo FC 3-2. Persija Raih Poin Penuh di Kandang

Bisnis.com,01 Mar 2020, 17:44 WIB
Penulis: Sutarno
Foto: @Liga1Match

Bisnis.com, JAKARTA - Persija Jakarta mengalahkan Borneo FC 3-2 dalam laga pekan ke-1 Liga 1 hari ini, Minggu (1/3/2020), sehingga mearih poin penuh di kandang.

Persija sudah unggul 2-0 pada babak pertama melalui gol Osvaldo Haay menit 21 dan Marko Simic menit 36.

Pada babak kedua, Borneo FC memperkecil ketinggalan 1-2 melalui sundulan kepala Fransisco Torres menit 71. Namun, Persija memperbesar keunggulan 3-1 melalui gol Evan Dimas Darmono memanfaatkan umpan Riko Simanjuntak.

Borneo FC memperkecil ketinggalan 2-3 melalui tendangan Terens Puhiri setelah membentur pemain belakang Persija Ryuji Utomo.

Kemengan 3-2 atas Borneo FC, membuat Persija meraih poin penuh di kandang.

PREVIEW

Pertandingan akan menarik karena pelatih Borneo FC Edson Tavares sudah tahu 'jeroan' Macan Kemayoran.

Laga Persija vs Borneo FC itu, Berdasarkan jadwal dari Liga-indonesia.id, digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta yang dipilih Persija sebagai markas, dengan jadwal kick off pukul 15.30 WIB.

Laga Persija vs Borneo FC itu disiarkan langsung oleh Indosiar. Tonton cuplikan streamingnya dari Youtube Shopee Indonesia di atas.

Laga Persija vs Borneo FC menjadi menarik karena Borneo kini dilatih Edson Tavers, yang pernah melatih Persija sejak Akhir September 2019 hingga kompetisi berakhir.

Ini bisa menjadi kunci bagi Borneo untuk menjinakkan Persija di kandangnya, karena Tavares sudah tahu kekuatan Macan Kemayoran.

17:37 wib
Babak II

Persija mengalakan Borneo FC dengan skor 3-2 setelah ungguk 2-0 pada babak pertama. Berikut cuplikan tiga gol yang terjadi pada babak kedua.

GOOOL Menit 90+3: Tendangan keas Terens Puhiri menembus gawang Persija setelah sempat membentur pemain belakang Persija Ryuji Utomo. Borneo FC memperkecil ketinggalan 2-3.

GOOOL MENIT 85: Evan Dimas Darmono menjebol gawang Borneo FC memanfaatkan umpan Riko Simanjuntak, Persija memperbesar keunggulan 3-1.

GOOOL MENIT 71: Sundulan Fransisco Torres memanfaatkan umpang silang Dedi Hartono menjebol gawang Persija, Borneo FC memperkecil ketinggalan 1-2.

16:23 wib
Babak I Skor 2-0

Persija sementara unggul 2-0 babak pertama melalui gol Osvaldo Haay menit 21 dan Marko Simic menit 36. Berikut cuplikan golnya.

GOOOL MENIT 36:Sontekan Marco Simic membawa Persija unggul 2-0 atas Borneo FC.

GOOOL MENIT 21: Persija unggul 1-0 melalui gol Osvaldo Haay

Tuan rumah Persija berkostum merah, sedangkan Borneo FC berkostum putih. Berikut susunan pemain Persija  vs Borneo FC babak pertama.

07:35 wib
Saling Menang Kandang

Dalam dua pertandingan antara Persija vs Borneo FC, kedua tim saling menang kandang. Pertemuan terakhir berlangusung di markas Persija di laga tunda pada 11 November 2019.

Persija yang waktu itu dilatih Edson Tavares. memilih Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Kabupaten Bekasi sebagai home base.

Pertandingan tersebut dimenangi Persija dengan skor 4-2. Simak cuplikan pertandingannya dari Liga1Match di atas.

Pertemuan di kandang Borneo FC berlangsung 27 September 2019 di Stadion Segiri Samarinda Kalimantan Timur.

Persija yang waktu itu dibesut pelatih caretaker Sudirman menyarah 0-1. Simak cuplikannya dari Liga1Match berikut ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini