Bisnis.com, JAKARTA - Upaya peningkatan aset bank selama 2019 berjalan cukup menantang. Namun, beberapa bank besar masih mampu mempertahankan peringkat asetnya.
Di tengah perlambatan ekonomi global dan nasional, kelima bank besar di Indonesia mencatatkan pertumbuhan dari segi nilai aset.
Dari lima bank terbesar, sebanyak empat bank merupakan perusahaan milik negara dan satu bank swasta. BCA merupakan satu-satunya bank di deretan top five dan mencatatkan pertumbuhan aset tertinggi sepanjang tahun lalu.
Berikut 5 bank dengan aset terbesar yang dihimpun Bisnis:
1. BRI
Bank yang fokus pada segmen usaha mikro kecil menengah ini masih mampu mempertahankan titel sebagai bank dengan aset terbesar di Tanah Air. Total aset per 2019 tercatat senilai Rp1.416,76 triliun, naik 9,2 persen dari tahun sebelumnya Rp1.296,29 triliun.
Pada periode yang sama, bank dengan kode saham BBRI ini tercatat membukukan laba senilai Rp34,41 triliun, naik 6,2 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya Rp32,4 triliun.
Kenaikan laba ini ditopang oleh pertumbuhan kredit sebesar Rp908,8 triliun, naik 8,4 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
2. Bank Mandiri
Bank berlogo pita kuning ini masih mampu mencetak total aset Rp1.318,24 triliun, naik 9,6 persen dari tahun sebelumnya Rp1.202,25 triliun.
Pertumbuhan kredit yang cukup merata di semua segmen, termasuk korporasi dan UMKM, yang menjadi motor peningkatan aset Bank Mandiri.
Sepanjang tahun lalu, emiten dengan ticker BMRI ini mencetak laba bersih senilai Rp27,5 triliun atau tumbuh 9,9 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) sepanjang 2019. Bank Mandiri menutup tahun lalu dengan torehan laba, kredit, dan dana pihak ketiga (DPK) di atas rata-rata pertumbuhan industri perbankan Tanah Air.
Fungsi intermediasi Bank Mandiri naik 10,7 persen yoy menjadi Rp907,5 triliun. Hal ini disokong oleh pembiayaan kepada proyek infrastruktur yang berkontribusi 23% terhadap total portofolio kredit.
3. BCA
Bank Milik keluarga Hartono masih mampu mempertahankan posisi bank swasta dengan aset besar pertama di Indonesia.
Total aset yang dimiliki BCA per 2019 tercatat Rp918,99 triliun, naik 11,4 persen secara tahunan. Pertumbuhan ini bahkan yang terbesar di antara lima bank terbesar lainnya.
Sepanjang tahun lalu, BBCA mencatatkan laba senilai Rp28,6 triliun, tumbuh 10,5 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp25,9 triliun.
Tercatat kredit yang disalurkan mencapai Rp603,7 triliun, tumbuh 9,5 persen secara tahunan.
4. BNI
Bank yang juga milik pemerintah ini mampu mencetak aset senilai Rp845,60 triliun, naik 4,6 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yang senilai Rp808,57 triliun.
Kredit dan dana pihak ketiga tahun lalu tumbuh cukup baik dengan pertumbuhan masing-masing sebesar 8,6 persen mejadi Rp556,77 triliun dan 6,1 persen menjadi Rp614,31 triliun.
Adapun, laba bersih BNI 2019 senilai Rp15,38 triliun.
5. BTN
Meski masih berada di kelompok Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) III, Bank BTN mencatatkan diri sebagai bank dengan aset terbesar kelima.
Total aset bank spesialis kredit perumahan ini per 2019 tercatat Rp311,77 triliun. Hanya saja, pertumbuhan aset tahun lalu tergolong tipis, yakni sebesar 1,74 persen secara tahunan.
Emiten dengan kode saham BBTN ini mencatatkan laba bersih senilai Rp209,26 miliar pada 2019.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel