PT PP Akan Bangun Empat Ruas Tol di Tahun Ini, Semuanya Di Jawa

Bisnis.com,16 Mar 2020, 19:25 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
PT PP Properti Tbk/bumn.go.id

Bisnis.com, JAKARTA - PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. akan membangun empat ruas tol baru pada tahun ini. Salah satu ruas di antaranya dipastikan merupakan proyek prakarsa atau unsolicited project.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. Agus Purbianto mengatakan bahwa empat ruas tol tersebut seluruhnya berada di Pulau Jawa.

"Ada empat [ruas tol] semuanya berada di Jawa. Yang pemrakarsa ada satu dan sisanya tidak. Yang prakara, kami akan adakan tanah sendiri atau bukan LMAN [Lembaga Manajemen Aset Negara]," katanya kepada Bisnis, Minggu (15/3/2020).

Meskipun demikian, Agus masih enggan untuk menyebutkan secara terperinci semua proyek tol tersebut, Agus menyampaikan bahwa tiga proyek tol lainnya, pihaknya akan bekerja sama dengan PT Jasa Marga (Persero) Tbk. dengan komposisi saham minoritas akan digenggam PT PP.

"Kalau investasi tol, kira-kira ya sekitar Rp750 miliar sampai Rp1 triliun yang keluar di tahun ini," imbuhnya.

Selain itu, Agus menambahkan bahwa PT PP yang sukses membangun tol di Kalimantan yakni Balikpapan - Samarinda, tidak menutup kemungkinan akan ikut berpartisipasi pada pembangunan tiga ruas tol baru menuju lokasi Ibu Kota Negara (IKN). Namun, dia memastikan pihaknya akan akan menjadi pihak minoritas dalam proyek-proyek tersebut.

Dengan kompetensi PT PP di berbagai jenis konstruksi, Agus menegaskan bahwa pihaknya akan memprioritaskan pengembangan infrastruktur di bidang air, jaringan gas, dan perumahan di IKN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fitri Sartina Dewi
Terkini