BI Target 150.000 Merchant di Sumut Gunakan QRIS

Bisnis.com,16 Mar 2020, 16:18 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, MEDAN - Bank Indonesia menargetkan jumlah merchant di Sumatra Utara yang mengimplementasikan sistem QR Code Indonesian Standard (QRIS), dapat mencapai 150.000 merchant hingga akhir Maret 2020.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumatra Utara Wiwiek Sisto Widayat menyampaikan saat ini jumlah merchant di Sumatra Utara yang telah menggunakan QRIS sebanyak 108.000 merchant. Dari angka itu, sekitar 66.000 berasal dari Kota Medan.

Pihaknya menargetkan jumlah merchant yang menggunakan QRIS dapat mencapai 150.000 merchant hingga akhir Maret 2020. Adapun, hingga pertengahan tahun, jumlah merchant ditargetkan dapat mencapai 200.000 merchant.

"Dengan Pekan QRIS Nasional, kita harap QRIS semakin dikenal dan digunakan masyarakat Sumut," katanya dalam keterangan resmi dikutip pada Senin (16/3/2020).

Dia mengatakan Bank Indonesia Perwakilan Sumut telah melakukan sosialisasi kepada berbagai pihak, termasuk instansi pemerintah.

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengajak masyarakat meningkatkan aktivitas transaksi non tunai untuk mempermudah pembayaran. Ini sekaligus sebagai langkah antisipatif terhadap serangan virus corona (Covid-19).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini