Mitigasi Covid, Kantor Bank Sulselbar Disemprot Desinfektan

Bisnis.com,19 Mar 2020, 16:51 WIB
Penulis: Sitti Hamdana R
Petugas melakukan penyemprotan desinfektan di lingkungan Kantor Bank Sulselbar sebgai langkah pencegahan Corona Virus Disease, Kamis (19/3/2020)./Istimewa

Bisnis.com, MAKASSAR - PT. Bank Sulselbar terus meningkatkan kesiagaan di tengah meningkatnya wabah Corona Virus Disease (Covid-19) dengan melakukan penyemprotan desinfektan di lingkungan kantor perseroan, Kamis (19/3/2020).

Plt Direktur Utama PT Bank Sulselbar, Irmayanti Sulthan mengatakan hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi karyawan yang bertugas maupun nasabah yang melakukan transaksi langsung di kantor.

Selain itu, Bank Sulselbar juga melakukan pemeriksaan suhu tubuh bagi pegawai dan nasabah serta menyediakan hand sanitizer.

Menurut Irma, Bank Sulselbar tetap melakukan pelayanan namun memastikan protokol kewaspadaan Covid-19 juga dijalankan.

“Bank Sulselbar berkomitmen untuk terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah. Tetap fokus dan memastikan proses pelayanan tetap berjalan normal, tapi kita harus mengoptimalkan langkah-langkah mitigasi atas ancaman ini,” ungkapnya.

Sebelumnya, Bank Sulselbar juga telah menerapkan sejumlah kebijakan sebagai antisipasi Covid-19 diantaranya larangan melakukan perjalanan ke luar daerah apalagi ke luar negeri yang telah terpapar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Amri Nur Rahmat
Terkini