Pesawat TNI AU Ditembak di Pegunungan Bintan Papua

Bisnis.com,23 Mar 2020, 10:44 WIB
Penulis: Newswire
Pesawat udara CASA NC212 melakukan flypass (terbang formasi) diatas kapal perang pada gladi bersih HUT ke-72 TNI di Banten, Selasa (3/10)./Antara-Wahyu Putro A

Bisnis.com, JAYAPURA - Pesawat CASA CN A-2909 milik TNI AU ditembak orang tak dikenal (OTK) saat melintas di wilayah Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Senin (23/3/2020).

Menurut Kapendam XVII/Cenderawasih Kol Cpl Eko Daryanto, di Jayapura, penembakan dilakukan saat pesawat sedang terbang di wilayah Kabupaten Pegunungan Bintang.

Dalam perkembangan lain, personel Polsek Jayapura Selatan Polresta Jayapura Kota melaksanakan patroli antisipasi serta memberikan imbauan di tempat keramaian terkait pencegahan virus corona.

"Dalam kegiatan tersebut personel Polsek Jayapura Selatan memberikan imbauan agar warga menghindari tempat-tempat keramaian sesuai instruksi Pemerintah Kota Jayapura," kata Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R Urbinas melalui Kapolsek Jayapura Selatan AKP Yosias Pugu di Kota Jayapura, Papua, Minggu.

Menurut dia, kegiatan itu merupakan upaya antisipasi penyebaran virus Corona (Covid-19) oleh Polsek setempat dengan melaksanakan patroli antisipasi di tempat keramaian.

"Petugas yang melaksanakan patroli dan imbauan itu dari pukul 12.00 WIT hingga pukul 16.00 WIT di sejumlah kawasan di antaranya di Pantai Hamadi, Jembatan Youtefa dan Ujung Pantai Holtekam," katanya.

Yosias menegaskan bahwa tujuan lain dilaksanakan kegiatan itu untuk terciptanya situasi aman dan kondusif serta melindungi warga dari ancaman pandemi virus corona.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini