Antisipasi Corona, Mandiri Tunas Finance Siapkan Cadangan Kerugian

Bisnis.com,07 Apr 2020, 21:52 WIB
Penulis: Arif Gunawan
Karyawati melayani nasabah di kantor Mandiri Tunas Finance, Jakarta, Rabu (9/8/2017)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Mandiri Tunas Finance (MTF) telah menyiapkan pencadangan kerugian sebagai dampak antisipasi virus corona (COVID-19) di Indonesia.

Direktur Keuangan MTF Armendra menjelaskan pihaknya sudah menjalankan protokol dalam rencana keberlangsungan bisnis atau business continuity plan (BCP).

"Cadangan yang kami bentuk sesuai PSAK 71 dan kebijakan OJK mengenai restrukturisasi. Dalam penerapannya tetap kami memperhatikan potensi recovery-nya, dan senantiasa memonitor perkembangannya," ujarnya kepada Bisnis, Selasa (7/4/2020).

Pihaknya juga mengaku sudah melakukan rangkaian stress test untuk mengetahui bagaimana ketahanan keuangan perusahaan, dalam menghadapi asumsi dampak ringan, moderat, dan buruk.

Sementara itu, Deputy Director MTF Perana Citra menjelaskan saat ini pihaknya mengikuti imbauan pemerintah dan POJK 11/POJK 03/2020 yang mengatur jenis industri terdampak dan tata cara pelaksanaannya.

"Pada prinsipnya MTF dapat memberikan relaksasi dalam bentuk restrukturisasi kredit sesuai ketentuan dan kebutuhan nasabah," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini