Kurs Jual-Beli Dolar AS di BRI dan BNI, 13 April 2020

Bisnis.com,13 Apr 2020, 12:39 WIB
Penulis: Ni Putu Eka Wiratmini
Petugas menunjukkan uang rupiah dan dolar AS di salah satu gerai penukaran mata uang asing di Jakarta, Senin (16/3/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA -- Nilai tukar rupiah di pasar spot pada perdagangan Senin (13/4/2020) mempengaruhi kurs jual beli di BRI dan BNI.

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menetapkan harga beli dolar AS pada hari ini, Senin (13/4/2020) pukul 11.44 WIB sebesar Rp15.665 per dolar untuk e-rate. Sementara itu, harga jual ditetapkan sebesar Rp15.935 per dolar AS.

Sementara itu, untuk bank notes, BRI menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp16.645 per dolar dan harga jual dolar AS sebesar Rp15.955 per dolar.

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk pada Senin (13/4/2020) pukul 10.50 WIB menetapkan harga beli dolar AS untuk bank notes sebesar Rp15.450 per dolar dan harga jual sebesar Rp16.050 per dolar.

Sementara itu, berdasarkan special rates, Bank BNI menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp15.579 dan harga jual sebesar Rp15.984.

Bisnis mencatat, nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka menguat 80 poin atau 0,5 persen ke level Rp15.800 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau melemah 0,01 persen atau 0,01 poin ke level 99,472 pada pukul 08.52 WIB.

Rupiah berpotensi melanjutkan penguatannya pada perdagangan pekan depan. Potensi itu bisa terjadi lantaran kembali naiknya kepercayaan investor terhadap pasar Indonesia di tengah pandemi virus corona (COVID-19).

Berikut kurs jual-beli dolar AS di BRI dan BNI, Senin (13/4/2020):

Kurs Jual-Beli Dolar AS BRI

KursBeli (Rp)Jual (Rp)
TT Counter15.63515.965
E Rate15.66515.935
Bank Notes15.64515.955

Kurs Jual-Beli Dolar AS BNI: 

KursBeli (Rp)Jual (Rp)
TT Counter15.45016.050
Special Rate15.57915.984
Bank Notes15.45016.050

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini