Pochettino Tertarik Tangani Newcastle Musim Depan

Bisnis.com,29 Apr 2020, 19:07 WIB
Penulis: Newswire
Mauricio Pochettino/Reuters-Dylan Martinez

Bisnis.com, JAKARTA - Mauricio Pochettino siap menangani Newcastle United musim depan. Dia akan mendapatkan bayaran sebesar 19 juta pound sterling per musim.

Media Sky Sports menyebutkan bahwa Pochettino tertarik dengan tawaran Newcastle United. Meskipun demikian, kepastian soal kontraknya baru akan dibicarakan setelah ada keputusan otoritas Liga Inggris soal pembelian saham klub itu oleh konsorsium Arab Saudi yang dikomandoi oleh Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi Muhammad bin Salman.

Pochettino saat ini dalam kondisi menganggur setelah dipecat Tottenham Hotspur pada November lalu. Menurut laporan yang sama, pria asal Argentina itu tak menutup pintu untuk kembali melatih klub Liga Inggris.

Muhammad bin Salman disebut menjadikan Pochettino sebagai target nomor satu pengganti Steve Bruce sebagai Manajer Newcastle United. MBS, sebutan untuk Muhammad bin Salman, ingin Pochettino membawa Newcastle United tampil di kancah Eropa dalam setidaknya tiga tahun depan.

Pochettino dianggap sukses mengangkat pamor Tottenham Hotspur dalam lima musim dia di klub asal Kota London itu. Dia sukses membuat Tottenham tampil konsisten di Liga Champions dan puncaknya pada musim lalu dia bisa membawa pasukan Lili Putih melaju ke partai final.

Meskipun demikian, MBS disebut juga masih menyiapkan calon alternatif lainnya. Dia dikabarkan melirik eks Manajer Newcastle United Rafael Benitez yang kini melatih klub Liga Super Cina, Dalian Yifang Pro.

Akan tetapi untuk mendatangkan Benitez bukan perkara mudah. Muhammad bin Salman disebut harus membayar sekitar 20 juta pound sterling untuk memutuskan kontraknya dengan Dalian Yifang Pro.

Sama seperti Pochettino, Benitez dianggap memiliki porto folio yang lengkap. Mengenal Liga Inggris dan juga sudah banyak pengalaman di kancah Eropa. Benitez bahkan pernah membawa Liverpool menjuarai Liga Champions.

Meskipun demikian, kepastian siapa yang akan menangani Newcastle United tampaknya masih harus menunggu cukup lama. Dengan kompetisi Liga Inggris musim ini yang belum menentu, MBS disebut tak akan gegabah mengumumkan siapa pelatih mereka musim depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini