Nasabah AXA Mandiri Mengeluh Rugi Jutaan Rupiah, Ini Penjelasan Manajemen

Bisnis.com,30 Apr 2020, 16:33 WIB
Penulis: Wibi Pangestu Pratama
Jajaran Direksi AXA Mandiri (ki-ka) Rudy Kamdani, Direktur Kepatuhan, Cecil Mundisugih, Direktur Keuangan, Handojo Gunawan Kusuma, Presiden Direktur dan Henky Oktavianus, Direktur Sales AXA Mandiri menyampaikan kinerja perseroan 2019 di Jakarta, Selasa (25/2/2020) /Bisnis-Arif Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA — Manajemen PT AXA Mandiri Financial Services menyatakan sudah memperhatikan dan menindaklanjuti keluhan-keluhan nasabah yang mengaku rugi sampai puluhan juta rupiah saat membeli salah satu polis asuransi.  

Direktur Kepatuhan AXA Mandiri Rudy Kamdani menyatakan bahwa produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi atau PAYDI memiliki risiko fluktuasi yang akan memengaruhi manfaat investasi nasabah.

Hal tersebut disampaikan Rudy menanggapi pemberitaan Bisnis.com yang berjudul "Investasi Amblas Puluhan Juta, Nasabah AXA Mandiri Tuntut Duit Dikembalikan."

Dia menjelaskan bahwa polis yang dimiliki sejumlah nasabah merupakan PAYDI atau unit-linked. Jenis produk tersebut mengalokasikan premi untuk proteksi dan sebagian lainnya untuk investasi.

"Perlu kami tegaskan bahwa produk asuransi yang dimiliki oleh nasabah tersebut adalah asuransi unit-linked. Manfaat investasi yang didapat oleh nasabah tidak dijamin dan bersifat fluktuatif tergantung dari jenis investasi yang dipilih," ujar Rudy kepada Bisnis, Kamis (30/4/2020).

Adanya alokasi premi untuk investasi membuat kinerjanya akan bergantung kepada jenis investasi yang dipilih. Apabila alokasi investasi itu ditempatkan di pasar modal, maka kinerjanya akan mengikuti pergerakan bursa.

Rudy menjelaskan bahwa AXA Mandiri menghargai setiap aspirasi yang disampaikan oleh nasabah. Perseroan pun menyatakan selalu memperhatikan dan menindaklanjuti masukan yang disampaikan oleh nasabah.

Menurutnya, AXA Mandiri telah membentuk satuan tugas khusus untuk menangani aspirasi nasabah dan sejumlah aspirasi dinilai telah dapat diselesaikan dengan baik. Perseroan pun menyatakan selalu menerapkan good corporate governance (GCG) dalam setiap proses, termasuk pemasaran produk asuransi.

"Kami berkomitmen untuk memberikan produk dan layanan yang terbaik bagi nasabah, dalam hal ini karyawan, financial advisor, dan telesales officer kami telah menjalani pelatihan yang ketat agar mereka dapat memenuhi kebutuhan nasabah," ujarnya.

Rudy menghimbau para nasabah untuk dapat menyampaikan aspirasinya secara langsung melalui call center AXA Mandiri 1-500-803 dan email ke customer@axa-mandiri.co.id. Hal tersebut agar pihak perseroan dapat segera menindak lanjuti aspirasi para nasabah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ropesta Sitorus
Terkini