3 WNA Asal Bangladesh di Sumsel Positif Covid-19

Bisnis.com,05 Mei 2020, 15:13 WIB
Penulis: Dinda Wulandari
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, PALEMBANG – Sebanyak 3 warga negara asing atau WNA asal Bangladesh yang berada di Sumatra Selatan dinyatakan positif terpapar virus corona.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumsel Yusri mengatakan ketiga WNA tersebut baru selesai melakukan perjalanan dan tabligh akbar di beberapa daerah.

“Dari 14 orang WNA asal Bangladesh, ada 3 yang positif Covid-19 berdasarkan tes swab. Kini mereka sudah diisolasi,” katanya, Selasa (5/5/2020).

Dia mengatakan belasan WNA itu merupakan jemaah tabligh yang sudah keliling banyak daerah. Namun terakhir mereka baru dari Bogor dan melanjutkan perjalanan hingga ke Palembang.

“Untuk asal Bangladesh ini jemaah tabligh dari banyak klaster yang sebelumnya dari Bogor. Selesai dari situ lalu ke Palembang, di Tanjung Barangan,” ujarnya.

Ketiga WNA positif diisolasikan ke RS Muhammad Hoesin Palembang. Hal ini untuk memastikan mereka ditangani sesuai protokol dalam penanganan COVID-19.

Melihat 3 WNA positif satgas pun akhirnya memutuskan untuk mengkarantina lainnya di ODP Center Jakabaring. Keputusan ini diambil agar tak berkeliaran dan membuat resah masyarakat.

Dia mengatakan informasi mereka datang ke Palembang 3 bulan yang lalu. Rencananya mereka akan kembali ke negaranya

“Akan tetapi karena negara mereka lockdown maka mereka tidak bisa pulang,” kata Pelaksana Harian Rumah Sehat Covid-19 Jakabaring Palembang Aufa.

Tidak hanya itu saja, belasan WNA itu juga telah dilakukan tes untuk memastikan fisik sehat. Setelah diyatakan sehat dan negatif COVID-19 akhirnya dikarantina

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini