Relawan Anak Bangsa Donasikan Dana Rp3 Miliar ke BNPB

Bisnis.com,15 Mei 2020, 22:00 WIB
Penulis: Dionisio Damara
Dukungan ini merupakan hasil inisiasi pengusaha nasional, Garibaldi Thohir yang didukung berbagai perusahaan dan yayasan nasional. Adapun, donasi dikoordinasikan oleh Yayasan Wahana Artha dan Wahana Artha Group. RAB

Bisnis.com, JAKARTA - Relawan Anak Bangsa memberikan 500.000 masker dan uang sebesar Rp3 miliar kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB sebagai wujud bantuan dalam memerangi wabah virus corona (Covid-19).

Robbyanto Budiman, perwakilan Relawan Anak Bangsa (RAB), mengatakan donasi Rp3 miliar yang berasal Yayasan Adaro sebanyak Rp2 miliar dan dari Yayasan Northstar Bhakti Persada Rp1 miliar itu diberikan langsung kepada Kepala BNPB, Doni Monardo.

“RAB merasa perlu untuk berkomitmen berikan dukungan kepada pemerintah untuk segera menyelesaikan wabah ini. Donasi ini adalah bentuk langkah peduli yayasan dan perusahaan nasional mendukung kebijakan pemerintah,” ujarnya dalam siaran resmi, Jumat (15/5/2020).

RAB juga menyerahkan 1 juta masker untuk tenaga medis. Donasi itu berasal dari Main Dealer Astra Honda Motor dan KFC, PT.Fast Food Indonesia. Satu juta masker tersebut akan diberikan 500.000 kepada BNPB dan 500.000 lagi melalui Yayasan BUMN untuk Indonesia.

Doni Monardo menyatakan apresiasi kepada Adaro Foundation dan Yayasan Northstar Bhakti Persada dalam kontribusinya membantu percepatan penanganan Covid-19.

“Pepatah mengatakan berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Ini adalah wujud gotong royong dan persaudaraan kita semua sebagai bangsa Indonesia,” kata Doni.

Komitmen dan dukungan ini merupakan hasil inisiasi pengusaha nasional, Garibaldi Thohir yang didukung berbagai perusahaan dan yayasan nasional. Adapun, donasi dikoordinasikan oleh Yayasan Wahana Artha dan Wahana Artha Group.

Selain itu, dukungan juga mengalir dari PT Adaro Energy, Mahakam Sumber Jaya, Harum Energy, PT Cikarang Listrindo Energy, Northstar, BFI Finance, Triputra Group, Persada Capital Investama, PT. Panca Amara Utama, PT Surya Esa Perkasa, dan lain sebagainya.

RAB juga telah memberikan donasi melalui Yayasan BUMN untuk Indonesia dengan total Rp41 miliar lebih dalam bentuk APD dan beragam alat kesehatan. RAB telah bedonasi 3 tahap dan pekan depan tahapan keempat akan segera diserahkan kepada Yayasan BUMN untuk Negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini