Kylian Mbappe Calon Pemain Terbaik Dunia Penerus Lionel Messi

Bisnis.com,16 Mei 2020, 01:00 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe./Reuters/Pascal Rossignol

Bisnis.com, JAKARTA – Legenda sepak bola asal Kamerun Samuel Eto’o percaya Kylian Mbappe akan mengambil alih predikat pemain terbaik dunia dari Lionel Messi.

Dengan Messi yang berusia 33 tahun musim panas ini dan Cristiano Ronaldo yang sudah 35 tahun, banyak penggemar sepak bola bertanya-tanya siapa yang akan menjadi pemain terbaik dunia berikutnya.

Bintang Paris Saint-Germain Mbappe, yang berperan sangat penting mengantar Prancis juara Piala Dunia 2018, baru berusia 21 tahun dan Eto'o percaya bahwa dia akan menggantikan status Messi sebagai pesepak bola terbaik sedunia.

“Pemain terbaik saat ini? Saya harus sebut Lionel Messi, yang lebih berpengalaman, dan Kylian Mbappe, anak muda yang membuat kesan hebat," kata Eto’o saat live Instagram dengan Generation Amazing.

“Saya pikir dia [Mbappe] akan menjadi pemimpin bintang global pada tahun-tahun mendatang,” kata. Eto’o yang pensiun sebagai pemain pada September tahun lalu.

Ketika ditanya mengenai siapa pesepak bola terbaik sepanjang masa, Eto’o tidak menyebut nama legenda Brasil Edson Arantes do Nascimento alias Pele ataupun bintang Argentina Diego Maradona, yang oleh sebagian besar insan sepak bola dianggap dua terbaik sepanjang masa.

Eto’o lebih memilih Ronaldo Luís Nazario de Lima, pemain yang membawa Brasil juara Piala Dunia 1994 dan 2002, juara Copa America 1997 dan 1999, serta juara Piala Konfederasi 1997, juga pernah membela Barcelona dan Real Madrid di Spanyol serta I nter Milan dan AC Milan di Italia.

"O Fenomeno!" kata Eto'o, yang kini berusia 39 tahun merujuk pada julukan Ronaldo Luís Nazario de Lima, 43 tahun, yang bermakna Sang Fenomena.

Mantan pelatih Arsenal Arsene Wenger juga setuju dengan Eto’o tentang potensi Mbappe dan mengharapkan penyerang itu siap bertarung dengan Neymar da Silva Jr. untuk menjadi yang terbaik sedunia.

‘Lionel Messi ... kami belum pernah melihat pemain seperti itu yang benar-benar bisa kreatif dalam situasi ketat apa pun," kata Wenger kepada TalkSport.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini