Update Covid-19 di Aceh: Dari 20 Kasus Positif Covid-19, 17 Sudah Sembuh

Bisnis.com,29 Mei 2020, 16:38 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Provinsi Aceh menjadi salah satu daerah yang sukses menekan angka kasus positif Covid-19 dengan tingkat kesembuhan yang tinggi.

Plt. Gubernur Aceh Nova Iriansyah mengatakan bahwa di Aceh hanya ditemukan 19 kasus positif Covid-19 hingga periode 27 Mei 2020.

“Kondisi per 27 Mei 2020, terdapat 19 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Aceh. Alhamdulilah, sudah 17 di antaranya mengalami kesembuhan dan satu orang dalam perawatan dan satu orang meninggal dunia,” ujar Novav Iriansyah dalam konferensi pers virtual di Aceh, Jumat (29/5/2020).

Lebih lanjut, Pemprov Aceh juga mencatat terdapat 100 orang pasien dalam pengawasan (PDP) di mana 99 orang di antaranya telah dinyatakan sehat dan pulang ke rumahnya masing-masing, dan satu orang meninggal dunia.

Adapun, pada 28 Mei 2020, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 hanya mencatat penambahan satu kasus positif sehingga secara akumulasi menjadi 20 kasus. Pada Jumat 29 Mei 2020, akumulasi kasus positif Covid-19 di Aceh masih tetap 20 orang, tidak ada penambahan kasus baru dari hari sebelumnya.  

Bila membandingkan data-data tersebut, tingkat kesembuhan Covid-19 di Aceh sebesar 0,85% dan tingkat kematian akibat pandemi Covid-19 sejauh ini sebesar 0,05%. 

Selain itu, Plt. Gubernur Aceh juga menyampaikan bahwa kini Aceh mengandalkan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Zainoel Abidin di Banda Aceh sebagai pusat RS rujukan di Aceh di antara 13 RS rujukan yang ada.

RSUD dr. Zainoel Abidin diketahui telah dilengkapi dengan enam respiratory intensive care unit (RICU) dan 12 ruang isolasi perawatan yang kemudian ditambah 24 kamar lagi.

“Kondisi sekarang tidak ada pasien yang dirawat karena Covid-19 di RSUD dr. Zainoel Abidin,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ropesta Sitorus
Terkini