Halalbihalal Virtual Pertamina, Ahok Ajak Tetap Semangat di Masa Pandemi

Bisnis.com,30 Mei 2020, 14:14 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Basuki Tjahaja Purnama/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mengadakan cara halalbihalal sebagai acara rutin yang digelar setiap Lebaran. Kali ini, acara tersebut dilaksanakan secara virtual.

Silaturahmi diadakan secara virtual dan diikuti lebih dari 4.500 pekerja dari seluruh wilayah operasi Pertamina pada Jumat (29/5/2020).

Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama dengan anggota komisaris lainnya dan jajaran direksi menghaturkan selamat Idulfitri dan permohonan maaf kepada keluarga besar Pertamina secara virtual.

Dalam kesempatan tersebut, mantan Gubernur DKI Jakarta yang akrab disapa Ahok itu mengajak insan Pertamina untuk tetap bersemangat dalam menjalankan tugas di tengah kondisi pandemi Covid-19.

“Kita harus bisa memaknai Lebaran ini sebagai hari kemenangan. Selain telah berhasil menjalani puasa Ramadan dengan baik, semoga kemenangan ini menjadi motivasi kita semua untuk melawan wabah ini,” ujarnya dalam keterangan resminya yang dikutip pada Sabtu (30/5/2020).

Apresiasi juga disampaikan Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, khususnya untuk tim satuan tugas (Satgas) Ramadan, Idulfitri, dan Covid-19 (Rafico 2020) yang tetap bertugas hingga 8 Juni 2020 mendatang.

Nicke turut memberikan apresiasinya kepada keluarga yang telah rela melepaskan anggota keluarganya untuk bertugas selama masa tersebut.

Nicke mengimbau agar seluruh pekerja Pertamina tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19, sehingga dapat memutus rantai penyebaran virus tersebut.

“Semua telah berjuang maksimal sehingga pelayanan tetap berjalan lancar. Walaupun Pemerintah mengeluarkan aturan agar tidak mudik, kita tetap menjalankan Satgas seperti tahun-tahun sebelumnya untuk memenuhi kebutuhan transportasi yang tetap harus beroperasi,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini