Gempa M5,5 Guncang Bolaang Uki, Sulawesi Utara

Bisnis.com,08 Jun 2020, 10:19 WIB
Penulis: Nyoman Ary Wahyudi
Grafik hasil pencatatan seismometer/seismograf, alat pencatat besaran gempa bumi./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Gempa magnitudo 5,5 terjadi di wilayah Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Provinsi Sulawesi Utara.

Melalui laman resminya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menuturkan gempa terjadi pada Senin (8/6/2020) pada pukul 09:34 WIB.

“Pusat gempa berada di 105 Km Tenggara Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Provinsi Suluwesi Utara,” tulis BMKG.

Ihwal gempa di laut itu, BMKG menerangkan, kedalamannya mencapai 29 km.

Berdasarkan laporan BMKG, titik koordinat gempa berada pada 0.52 Lintas Selatan (LS) dan 124.30 Bujur Timur (BT).

“Gempa itu tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG.

Hingga berita ini dinaikkan belum diketahui adanya laporan mengenai korban jiwa atau material terkait dengan gempa yang terjadi di wilayah Bolaang Uki tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini