Tes Swab Massal di Pasar Lawas Majalengka Dilakukan Besok

Bisnis.com,10 Jun 2020, 10:37 WIB
Penulis: Hakim Baihaqi
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, CIREBON - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Majalengka, akan melakukan tes swab massal di Pasar Lawas, Kamis (11/6/2020) mulai pukul 09.00 WIB.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kesehatan Majalengka, Alimudin, mengatakan, dilakukan untuk mempercepat penanganan covid-19 di Majalengka, terutama di wilayah rentan terjadinya penyebaran wabah tersebut.

"Jumlah yang orang akan dites swab massal sebanyak 72 orang," kata Alimudin di Kabupaten Majalengka, Rabu (10/6/2020).

Alimudin mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan semuanya terkait pelaksanaan tes swab massal tersebut dan mengaku tidak ada kendala krusial.

Ia menambahkan, sampel tes swab tersebut nantinya akan dibawa ke laboratorium covid-19 di Fakultas Kedokteran Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Kota Cirebon.

"Kampus tersebut memiliki alat polymerase chain reaction (PCR)," katanya.

Berdasarkan data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Majalengka hingga saat ini, jumlah orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 111 orang, 40 masih dalam pengawawan dan 71 selesai pengawasan.

Kemudian, orang dalam pemantauan (ODP) sampai saat ini, berjumlah 548, 15 orang masih dalam proses pemantauan dan 533 selesai pemantauan oleh tim kesehatan.

Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) di Kabupaten Majalengka, sampai saat ini berjumlah 60 orang, enam orang masih dalam proses pengawasan, 44 selesai pemantauan, dan 10 meninggal dunia.

Sedangkan, warga terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Majalengka sebanyak tujuh orang, tiga masih dalam perawatan, tiga orang telah sembuh, dan satu meninggal dunia. (K45)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini