Kasus Positif Covid-19 di Sumut Bertambah 25 Orang

Bisnis.com,16 Jun 2020, 18:38 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Calon vaksin virus Corona (Covid-19)./Shutterstock

Bisnis.com, MEDAN - Kasus positif Covid-19 di Sumatra Utara bertambah 25 orang pada Selasa (16/6/2020) atau melambat jika dibandingkan dengan kasus baru pada hari sebelumnya sebanyak 60 orang.

Dengan demikian, jumlah kasus positif Covid-19 di Sumut mencapai 957 orang hingga 16 Juni 2020 pukul 17.00 WIB. Adapun, penderita yang telah dinyatakan sembuh bertambah 6 menjadi 221 orang, sedangkan meninggal dunia bertambah 2 menjadi 67 orang. 

Adapun, pasien dalam pengawasan (PDP) yang tengah dirawat sebanyak 143 orang. Kasus positif Covid-19 di Sumut tersebar di 23 kabupaten dan kota, sedangkan 10 daerah lainnya masih nihil dari kasus positif virus Corona

Kasus positif Covid-19 paling banyak berada di Kota Medan yaitu 643 orang, diikuti Kabupaten Deliserdang 117 orang dan Simalungun 43 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Sumatra Utara Aris Yudhariansyah mengatakan Gugus Tugas terus menambah kapasitas pemeriksaan PCR. Saat ini terdapat 6 laboratorium PCR di Sumatra Utara yang dapat melakukan pemeriksaan terhadap spesimen terkait Covid-19.

"Laboratorium PCR memiliki kapasitas pemeriksaan 600 sampel setiap harinya," katanya dalam video konferensi pada Selasa (16/6/2020).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fitri Sartina Dewi
Terkini