Cisco Rilis Platform Keamanan Cisco SecureX

Bisnis.com,17 Jun 2020, 22:00 WIB
Penulis: Rahmad Fauzan
Cisco./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA -- Cisco mengumumkan ketersediaan Cisco SecureX secara global, platform keamanan cloud-native terintegrasi untuk menyederhanakan dan meningkatkan cara pelanggan mengelola keamanan.

Dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Rabu (17/6/2020), SecureX hadir mulai 30 Juni 2020 dan ditawarkan  kepada perusahaan untuk bisa memberikan pengalaman pengguna yang konsisten dan lebih sederhana.

Hal ini dapat menyatukan visibilitas, memungkinkan otomasi, dan memperkuat keamanan di seluruh jaringan, endpoints, cloud, dan aplikasi. Dengan SecureX, semua akan mendapat manfaat dari kemampuan ini tanpa membutuhkan biaya tambahan.

SecureX menyediakan metrik operasional dan ancaman utama di seluruh jaringan, endpoints, cloud, dan aplikasi. Dengan fitur pita SecureX, platform ini terintegrasi dalam setiap teknologi Cisco Security sehingga pelanggan dapat mengakses kemampuan platform dengan mulus di semua produk.

Pelanggan dapat mengotomasi alur kerja lintas produk dari Cisco Security dan pihak ketiga sehingga mereka dapat fokus pada tugas yang lebih penting. SecureX dapat menghemat jam kerja manual pelanggan dengan mengotomasi pencarian ancaman berdasarkan data intelijen ancaman Talos Cisco dan sumber intelijen lainnya.

Respons ancaman SecureX memungkinkan para pakar keamanan untuk mengidentifikasi target yang terkena dampak dan memulihkannya hanya dalam beberapa menit dengan melakukan korelasi data intelijen dari berbagai sumber intelijen dan telemetri dari jaringan, endpoints, email, cloud, dan produk pihak ketiga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rivki Maulana
Terkini
'