Lebih dari 114.000 WNI Kembali ke Tanah Air per 17 Juni 2020

Bisnis.com,18 Jun 2020, 21:27 WIB
Penulis: Nindya Aldila
Sejumlah warga negara Indonesia (WNI) antre untuk mendaftar repatriasi di Bandar Udara Internasional Colombo, Sri Lanka, Jumat (1/5/2020) malam. KBRI Colombo merepatriasi mandiri gelombang kedua dengan memulangkan 347 pekerja migran Indonesia (PMI) dari Sri Lanka dan Maladewa ke Indonesia akibat pandemi Covid-19. ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Lebih dari 114.000 WNI di luar negeri telah kembali ke Indonesia pada masa pandemi virus corona atau Covid-19 dalam tiga bulan terakhir.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan pada 18 Maret - 17 Juni 2020, terdapat 114.587 WNI kembali ke Tanah Air. Jumlah itu meningkat 3,7 persen atau bertambah 4.130 orang dibandingkan pekan lalu.

"Angka ini terbagi menjadi tiga kelompok, yakni WNI dari Malaysia, anak buah kapal [ABK], dan repatriasi mandiri," tuturnya, Kamis (18/6/2020).

Dia memerinci, sebanyak 83.035 WNI kembali dari Malaysia. Jumlah itu naik 2 persen dibanding pekan lalu.

Sementara itu, terdapat 23.297 ABK WNI kembali dari 30 negara atau naik 7,2 persen dibanding periode hingga pekan lalu. Mereka sampai ke Indonesia melalui lima titik masuk di Jakarta dan Bali.

Sebanyak 8.255 WNI kembali melalui repatriasi mandiri. Jumlahnya meningkat 13,1 persen atau bertambah 956 orang. Angka ini termasuk empat WNI kembali dari Korea Selatan dan dua WNI dari Peru.

Di sisi lain, Kementerian Luar Negeri juga terus menyalurkan bantuan kepada WNI yang terdampak Covid-19 di luar negeri. Selama 3 bulan pandemi, Kemlu sudah mendistribusikan 304.608 paket sembako.

Diaspora di Malaysia juga berkontribusi menyalurkan 109.168 paket. Dengan demikian, total bantuan yang sudah disalurkan mencapai 413.776 paket.

Adapun, total penyaluran bantuan ke seluruh kawasan mencapai 481.940 paket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Oktaviano DB Hana
Terkini