Belasan Unit Isuzu ELF Jadi Feeder di Kota Semarang

Bisnis.com,22 Jun 2020, 12:50 WIB
Penulis: Dionisio Damara
Isuzu menggadeng pabrikan karoseri New Armada untuk menghadirkan mikrobus feeder Trans Semarang. /IAMI

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Semarang melalui pemenang tender PT Semarang Pesona Semesta (SPS) resmi menyediakan 17 unit Isuzu ELF tipe NLR Blx untuk digunakan sebagai feeder IV dengan rute Tugu BSB – Terminal Gunungpati – Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Sugihartono, Kepala Wilayah Dealer Zirang Isuzu Semarang, mengatakan PT SPS memercayakan Isuzu sebagai armada Feeder Trans Semarang karena Isuzu ELF diyakini memiliki kapabilitas yang sesuai.

“Karena sesuai dengan spesifikasi dan kebutuhan mereka akan produk yang efisien bahan bakar, kenyamanan penumpang, serta kemudahan perbaikan dan ketersediaan sparepart” ujarnya dalam keterangan resmi, yang diterima pada Senin (22/6/2020).

Peresmian pengoperasian armada baru itu dipimpin oleh Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi beserta Kepala Dishub Semarang, Kepala BLU Semarang, serta Kapolsek Gunungpati, pada Jumat 19 Juni 2020 di Gunung Pati dengan tetap menjalankan protokol kesehatan.

Isuzu yang bekerja sama dengan karoseri spesialis di bidangnya yaitu New Armada. Racikan mikrobus untuk bus feeder Trans Semarang diklaim tidak perlu diragukan.

Dengan rute dan armada baru dari Isuzu diharapkan pemerintah dapat membantu masyarakat Semarang untuk tetap bisa menjaga jarak apabila harus keluar dan menggunakan transportasi umum.

Operasional bus feeder IV ini dijadwalkan setiap hari mulai pukul 5.45 dan berakhir pada pukul 17.00. Dengan estimasi jarak tempuh hingga 40 km trayek baru ini memakan waktu tempuh 80 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini