Musim Laporan Keuangan Bergulir, Bursa Eropa Menguat di Awal Perdagangan

Bisnis.com,17 Jul 2020, 15:01 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Bursa Efek Frankfurt, Jerman./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Eropa menguat pada awal perdagangan Jumat (17/7/2020) menjelang kesepakatan stimulus lanjutan, sementara investor menantikan laporan keuangan emiten terbaru.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks Stoxx Europe 600 menguat 0,02 persen atau 0,09 poin ke level 372,22 di awal perdagangan. Produsen mobil dan saham teknologi memimpin kenaikan menyusul laporan kinerja yang positif dari Daimler AG dan Ericsson AB.

Kontrak berjangkan indeks Nasdaq dan S&P 500 naik tipis, bahkan ketika laba Netflix Inc yang lebih rendah dari proyeksi menekan kepercayaan pada saham teknologi AS.

Sementara itu di Asia, indeks Shanghai Composite menguat 0,13 persen setelah penurunan lebih dari 4 persen pada hari Kamis. Adapun, indeks Kospi menguat 0,8 persen dan indeks mengua t0,75 persen.

Setelah rilis data ekonomi AS dan China yang bervariasi, investor mengalihkan perhatian mereka kepada pembuat kebijakan  serta laporan keuangan emiten untuk mencari petunjuk mengenai proyeksi pertumbuhan ekonomi.

Pelaku pasar menantikan kesepakatan parlemen Eropa untuk menyepakati dana stimulus senilai 750 miliar euro (US$854 miliar) guna mendukung pemulihan ekonomi.

"Perusahaan-perusahaan yang telah melaporkan kuartal kedua mereka dan sejauh ini 80 persen di antaranya melampaui ekspektasi,” kata kepala penelitian Bank Julius Baer & Co., Mark Matthews.

"Kita semua tahu bahwa kuartal kedua akan mengerikan, tetapi ternyata tidak seburuk yang dipikirkan," lanjutnya, seperti dikutip Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianto Cahyo Nugroho
Terkini