Cuaca DKI Jakarta 26 Juli 2020, Seluruh Wilayah Diramal Cerah

Bisnis.com,26 Jul 2020, 07:07 WIB
Penulis: Annisa Sulistyo Rini
Pemandangan proyek revitalisasi sisi selatan Monumen Nasional (Monas) di Jakarta, Selasa (10/3/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta cerah hingga cerah berawan pada Minggu (26/7/2020).

Berdasarkan situs resmi BMKG, pada siang hari seluruh wilayah DKI Jakarta diperkirakan cerah berawan. Untuk Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur kondisi ini akan berlanjut hingga malam hari.

Sementara, untuk Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu cuaca pada malam hari diprediksi cerah.

Pada dini hari, cuaca Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu diperkirakan cerah, sementara empat wilayah lain diprediksi cerah berawan.

Secara keseluruhan, suhu udara Jakarta pada hari ini berkisar antara 23-34 derajat Celsius. Wilayah yang mendapat suhu terendah dan tertinggi adalah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Adapun kelembapan udara berkisar sekitar 45 hingga 85 persen. Kelembapan udara di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan terendah.

Sementara kelembapan tertinggi diprediksi terjadi di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

Sumber: BMKG

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini