Prediksi Barcelona vs Napoli: Setien Ingin Barca Raih Kemenangan

Bisnis.com,05 Agt 2020, 00:50 WIB
Penulis: Newswire
Pelatih FC Barcelona Quique Setien Solar/Reuters/Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - Barcelona akan menjamu Napoli di Stadion Camp Nou pada laga kedua babak 16 besar Liga Champions, Minggu (9/8/2020) dini hari. Pelatih Barca Quique Setien disebut telah menyiapkan kejutan demi meraih kemenangan besar.

Barcelona sebenarnya hanya membutuhkan kemenangan 1-0 atau hasil 0-0 saja untuk lolos ke babak perempat final usai bermain imbang 1-1. Namun Setien disebut menargetkan kemenangan besar untuk mengangkat moral para pemainnya. Moral para pemain Barcelona dikabarkan terpuruk setelah mereka gagal mempertahankan trofi Liga Spanyol yang direbut Real Madrid.

Media Spanyol Sport menyatakan bahwa Setien akan melakukan perubahan besar dalam skema permainan Barcelona. Jika biasanya mereka selalu memainkan pola 4-3-3 atau 4-3-1-2, kini Setien tampak mempersiapkan pola 3-5-2 untuk laga kontra Napoli.

Dalam latihan yang telah digelar pada Senin 3 Agustus 2020 waktu setempat, menurut laporan tersebut, Setien tampak mencoba formasi tersebut dengan menempatkan Nelson Semedo, Gerard Pique, dan Clement Lenglet sebagai trio bek di depan gawang Marc-Andre ter Stegen.

Sementara Jordi Alba dan Sergi Roberto mendapat tugas baru sebagai bek sayap kiri dan kanan. Di tengah, dengan absennya Sergio Busquet dan Arturo Vidal, Setien disebut akan memassang Frenkie de Jong, Ivan Rakitic dan Riqui Puig. Lionel Messi dan Luis Suarez akan menjadi andalan di lini depan dengan cederanya Antoine Griezmann.

Menurut laporan itu, perubahan itu dilakukan Setien untuk membuat aliran bola Barcelona lebih cepat. Di sisi lain, dia tak mau pertahanannya dieksploitasi lawan jika mereka kehilangan bola.

Yang sangat menarik adalah pemasangan Nelson Semedo sebagai satu dari tiga bek tengah. Menurut laporan tersebut, Selain karena tak memiliki stok bek tengah lainnya, Setien juga sengaja menempatkan pesepakbola asal Portugal itu di sana untuk meredam para pemain depan Napoli yang dikenal memiliki kecepatan.

Dia tampaknya berharap Semedo bisa menutupi kekurangan Pique dan Lenglet dalam beradu lari dengan Dries Mertens, Lorenzo Insigne dan Arkadiusz Milk.

Bagi Quique Setien ajang Liga Champions bisa menjadi penyelamat karirnya di Barcelona. Dia dikabarkan bakal dipecat jika Lionel Messi cs mengakhiri musim ini tanpa satu pun trofi juara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini