Maksimalkan Pertumbuhan KPR di Masa Pandemi, Begini Upaya CIMB Niaga

Bisnis.com,14 Agt 2020, 15:59 WIB
Penulis: Ni Putu Eka Wiratmini
Foto udara perumahan di kawasan Margaasih, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (7/4/2020). Bisnis/Rachman

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank CIMB Niaga Tbk. optimistis penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) akan tetap tumbuh pada kuartal III/2020 meskipun secara presantase tidak akan mampu sebesar periode sama tahun lalu.

Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan hingga Juli 2020 penyaluran KPR perseroan secara portofolio terus meningkat.

Secara presentase penyaluran KPR CIMB Niaga pada Juli 2020 tumbuh 9% secara year on year (yoy). Presentase pertumbuhan ini pun seharusnya bisa lebih tinggi lagi dengan berada pada kisaran double digit.

CIMB Niaga, lanjutnya, akan terus mendorong penyaluran KPR di tengah pandemi. Saat ini perseroan terus bekerja sama dengan developer dan agen properti. Sebagai strategi penyaluran KPR di tengah pandemi, CIMB Niaga mengutamakan penyaluran dalam bentuk properti yang sudah siap jual, secondary home, dan refinancing.

“Kami juga banyak melakukan webinar dengan developer dan memberikan informasi tentang investasi properti,” katanya kepada Bisnis, Kamis (13/8/2020).

Lani pun memproyeksi penjualan KPR pada kuartal III/2020 akan tetap berada di kisaran 9%. Meskipun secara portofolio, penjualan KPR akan meningkat.

Artinya, transisi pembatasan sosial skala besar (PSBB) mulai kuartal III/2020 ini tidak lantas akan membuat penyaluran KPR setinggi tahun lalu yang berada dalam kondisi normal.

Sales masih lumayan bagus walaupun lebih rendah dari sebelum adanya Covid,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ropesta Sitorus
Terkini