Indonesia Medeka 75 Tahun, Ini Tekad Emilia Nova

Bisnis.com,18 Agt 2020, 00:34 WIB
Penulis: Newswire
Pelari gawang putri Indonesia Emilia Nova./Antara/M. Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA – Atlet lari gawang nasional Emilia Nova memaknai kemerdekaan Indonesia sebagai perjuangan untuk mengibarkan bendera Merah Putih di negeri orang serta membuat seluruh rakyat Indonesia berbangga dengan negaranya sendiri.

“Makna merdeka buat saya adalah kebebasan yang diraih dari sebuah perjuangan dan pengorbanan untuk mengibarkan bendera Merah Putih di negara orang karena itu tidak mudah,” kata Emil di Jakarta pada Senin (17/8/2020).

Peraih medali perak Asian Games 2018 itu mengatakan bahwa momen perayaan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI memang berbeda karena di saat bersamaan seluruh rakyat Indonesia harus berjuang melawan pandemi virus corona jenis Covid-19.

Dia juga harus absen lama dari berbagai kejuaraan internasional mengingat seluruh kejuaraan ditunda maupun dibatalkan. Tak ada kesempatan bagi Emil untuk membuktikan diri ataupun menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya di negeri orang tahun ini.

Meski begitu, dia mengemukakan bahwa kekosongan jadwal kejuaraan adalah kesempatan untuk latihan secara maksimal untuk persiapan di kejuaraan pada masa mendatang. Apalagi Emil juga menjadi salah satu atlet yang diproyeksikan lolos kualifikasi Olimpiade Tokyo.

“Harapannya agar saya sehat terus dan bisa latihan maksimal dan bisa terus mengibarkan bendera merah putih dan mengumandangkan Indonesia Raya di kancah internasional. Saya juga berharap bisa membuat seluruh masyarakat Indonesia bangga dengan Indonesia,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini