Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Pengganti David Luiz dari Brasil

Bisnis.com,20 Agt 2020, 20:09 WIB
Penulis: Newswire
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta/Metro

Bisnis.com, JAKARTA - Arsenal dikabarkan tinggal selangkah lagi mendapatkan bek muda Brasil, Gabriel Magalhaes. Si pemain dijadwalkan menjalani tes medis pada hari ini, Kamis 20 Agustus 2020 waktu setempat.

Media Inggris Metro menyatakan bahwa Arsenal dengan Lille sebelumnya telah menyepakati mahar bek berusia 22 tahun itu. Arsenal harus membayar 22,6 juta pound sterling untuk mendapatkan Gabriel.

Menurut laporan itu, Lille sebenarnya juga menerima penawaran dari Napoli. Akan tetapi klub asal Italia itu gagal meyakinkan Gabriel untuk bergabung bersama mereka.

Kedatangan Gabriel merupakan bagian dari rencana Manajer Mikel Arteta untuk membenahi lini belakang timnya. Sejak pertama menangani Arsenal Desember 2019, Arteta menilai sektor pertahanan merupakan kelemahan utama Arsenal.

Pasalnya, bek andalan Arsenal saat ini, David Luiz, sudah berusia 33 tahun. Shkordan Mustafi yang diharapkan bisa menjadi pengganti Luiz kerap membuat blunder yang berakibat fatal.

Arteta memang masih memiliki Rob Holding dan Calum Chambers yang lebih muda, akan tetapi kedua pemain ini sangat rentan cedera.

Manajer asal Spanyol itu disebut berencana menduetkan Gabriel Magalhaes dengan William Saliba, bek muda mereka yang baru pulang dari masa peminjaman bersama Saint-Ettiene.

Gabriel akan menjadi rekrutan kedua Arsenal pada bursa transfer saat ini. Sebelumnya mereka telah mendapatkan pemain sayap Willian secara gratis dari Chelsea.

Aktivitas Arsenal di bursa transfer pun disebut masih akan berlanjut. Mereka masih menginginkan gelandang Atletico Madrid, Thomas Partey. Akan tetapi, Arteta disebut harus menjual sejumlah pemainnya terlebih dahulu sebelum kembali menghamburkan uang.

Mesut Ozil, Matteo Guendouzi, Calum Chambers, Sokratis, Rob Holding and Ainsley Maitland-Niles dikabarkan masuk dalam daftar jual Arsenal. Akan tetapi mereka belum menerima penawaran untuk para pemainnya itu pada bursa transfer saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini