Bank Bukopin Perluas Pasar ke Nasabah Perorangan dan Badan Usaha Asing

Bisnis.com,22 Agt 2020, 18:11 WIB
Penulis: Ni Putu Eka Wiratmini
Direktur Utama Bank Bukopin Rivan A. Purwantono memberikan pemaparan kepada media di Jakarta, Kamis (2/7/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Bukopin Tbk. akan memperluas potensi pasar ke nasabah perorangan dan badan usaha asing untuk mencapai target masuk dalam lima bank besar di Indonesia. 

Direktur Utama Bank Bukopin Rivan A. Purwantono mengatakan nasabah Bukopin yang selama ini sangat beragam, mulai dari pensiunan, koperasi, perusahaan swasta kecil hingga besar, BUMN, hingga pemerintah. Dengan KB Kookmin Bank sebagai pemegang saham pengendali dan ke depannya sebagai majority, keberagaman ini akan lebih ditingkatkan dengan potensi peningkatan nasabah perorangan dan badan usaha asing.

"Dengan ini maka Bukopin dapat bertransformasi menjadi bank yang tetap menjunjung tinggi kearifan lokal, dengan profesionalisme banker berskala internasional," katanya seperti dikutip dalam rilis, Sabtu (22/8/2020).

Sementara itu, dari sisi sumber daya manusia, tidak menutup kemungkinan akan terjadi transfer knowledge antara KB Kookmin dengan Bank Bukopin. Rivan menjelaskan akan terjadi pertukaran pengetahuan, Kookmin dengan profesionalismenya dan Bank Bukopin dengan kemampuan bisnis disektor ritelnya di Indonesia.

"Tentu ini akan menjadi kolaborasi yang luar biasa dan hal ini memang harus dilakukan untuk bisa masuk ke dalam 5 besar bank di Indonesia," sebutnya.

Di kesempatan lain President & CEO KB Kookmin Bank Hur Yin mengatakan pihaknya akan menjadikan Bank Bukopin sebagai bank terbaik dan berkontribusi bagi perekonomian kedua negara. Hur Yin juga mengatakan bahwa segala kebutuhan likuiditas Bank Bukopin, Kookmin akan bertanggung jawab.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ropesta Sitorus
Terkini