Pertamina Buka Pertashop Ketujuh di Yogyakarta

Bisnis.com,25 Agt 2020, 20:38 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Pertashop merupakan lembaga penyalur resmi dari Pertamina dengan skala yang lebih kecil dengan tujuan memenuhi kebutuhan energi masyarakat perdesaan. Pertashop menyalurkan BBM dan LPG ke wilayah yang belum terjangkau oleh jaringan SPBU Pertamina./Foto: Istimewa)

Bisnis.com, JAKARTA — PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) IV Wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menambah jumlah Pertashop.

Sales Area Manager Yogyakarta Pande Made Andi Suryawan menjelaskan bahwa pada Senin (24/8/2020), pihaknya meresmikan Pertashop di Desa Bumirejo, Kecamatan Lendah, Kabupaten Kulon Progo.

Peresmian tersebut, katanya, menambah jumlah Pertashop yang telah dioperasikan Pertamina, khususnya di wilayah Yogyakarta menjadi tujuh lokasi.

“Tiga unit Pertashop di Kabupaten Gunung Kidul yaitu Desa Sidoharjo, Desa Girimulyo, dan Desa Jurangrejo, satu uniit di Kabupaten Sleman, Desa Umbulharjo. Di Kabupaten Kulon Progo menjadi tiga yaitu di Desa Ngargosari, Desa Giripurwo, dan yang baru saja diresmikan Desa Bumirejo,” kata Pande melalui siaran pers, Selasa (25/8/2020).

Pande berharap agar jumlah Pertashop di DIY akan terus bertambah seiring dengan ketersediaan perangkat dan kesiapan lokasi desa yang dituju untuk pendirian Pertashop.

Pertamina telah mengusung program One Village One Outlet (OVOO) dalam menjamin ketersediaan energi hingga daerah-daerah pelosok melalui Pertashop.

“Harapannya di setiap kecamatan di seluruh Indonesia, khusunya di DIY, paling tidak terdapat satu outlet layanan Pertamina yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia nantinya,” tuturnya.

Per Agustus 2020, secara keseluruhan Pertashop Pertamina telah menjangkau 19 provinsi di Indonesia melalui 147 titik penyaluran di wilayah terdepan, terpencil, tertinggal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Zufrizal
Terkini