Jakarta PSBB Lagi, Begini Tanggapan Para Bankir

Bisnis.com,10 Sep 2020, 20:07 WIB
Penulis: M. Richard
Ilustrasi Bank/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA -- Pelaku industri perbankan berpendapatan penerapan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) merupakan suatu hal yang tak dapat terhindarkan.

Namun, kinerja fungsi intermediasi masih akan tetap dipertahankan dengan penggunaan digital banking yang lebih intensif.

Direktur Finance, Planning, dan Treasury Bank BTN Nixon L. P. Napitupulu mengatakan penyelesaian isu pandemi perlu menjadi fokus utama pemerintah dan perseroan akan menudukung hal tersebut.

Dia pun berpendapat, kebijakan PSBB baru ini tidak akan terlalu berdampak dalam lantaran industri perbankan sudah memiliki sedikit pengalaman dalam peneraptan protokol ketat.

"Dan belakangan memang transaksi perbankan banyak yang shifting ke online dan mobile banking, yang akan membantu pertahanan kinerja fungsi intermediasi. Bahkan bisa menjadi masa depan yang jauh lebih baik bagi perbankan," jelasnya kepada Bisnis, Kamis (10/9/2020).

Dia melanjutkan perseroan masih tetap berharap dapat melakukan ekspasnni kredit hingga 4 persen tahun ini. Peningkatan kinerja utamanya dengan penawaran produk KPR yang dipasarkan melalui online.

Di samping itu, penghimpunan dana pihak ketiga juga akan lebih gencar melalui peningkatan transaksi di mobile banking. Perseroan bahkan menargetkan penghimpunan dana hingga Rp9 triliun dengan program Batara Specta.

Di samping itu, Direktur Wholesale Banking PT Bank Permata Tbk. Darwin Wibowo memperkirakan penerapan PSBB kali ini tidak akan terlalu lama, sehingga tidak akan terlalu dalam berdampak pada ekonomi riil dan kinerja perbankan.

Di samping itu, dia mengatakan permerintah sekaligus Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa keuangan (OJK), dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memberikan deregulasi sekaligus insentif yang cukup bagi perbankan.

"Saya berharap PSBB ini tidak akan lama sehingga dampak ke perbankan tidak besar," katanya.

Dia pun menyebutkan perseroan masih berharap kinerja kredit positif sampai akhir tahun ini. Hanya saja, dia mengatakan penyaluran tersebut akan tetap diimbangi dengan pencadangan yang cukup untuk menjaga kesehatan neraca.

"Sementara ini kinerja kami masih bagus dan positif dan kami berharap bisa mempertahankan ini. Kami ada penyaluran yang masih berjalan di sektor otomotif, telekomunikasi, dan barang konsumer," katanya.

Adapun, Presiden Direktur PT Bank Pan Indonesia Tbk. Herwidayatmo mengatakan penanganan pandemi memerlukan kontribusi dari berbagai pihak.

"Sudan jangan terlalu banyak analisa, situasi memang menghendaki demikian, kita harus bahu-membahu bekerja sama dengan pemerintah dan semua pihak menghadapi pandemi ini," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini