IHSG Masih Konsolidasi, Simak Rekomendasi Indosurya Sekuritas Hari Ini

Bisnis.com,17 Sep 2020, 07:56 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Karyawan beraktifitas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (9/9/2020). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan masih berada dalam rentang konsolidasi pada perdagangan hari ini, Kamis (17/9/2020).

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup melemah 0,83 persen atau 42,38 poin ke level 5.058,48 pada perdagangan Rabu (16/9). Adapun indeks bergerak di rentang 5.051,75—5 .117,28.

Aksi jual bersih kembali deras dengan net sell investor asing Rp852,52 miliar, sedangkan nilai transaksi keseluruhan tercatat sejumlah Rp6,52 triliun.

Direktur PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG terlihat masih melalui rentang konsolidasi wajar sebelum dapat kembali melanjutkan kenaikan jangka pendeknya.

Dia menilai data perekonomian tingkat suku bunga acuan bank Indonesia yang akan dirilis pada hari ini diperkirakan belum akan terdapat perubahan. Hal ini juga akan turut mewarnai pergerakan IHSG.

“Momentum koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan oleh para investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target jangka pendek dikarenakan kondisi perekonomian masih cukup stabil,” ungkapnya dalam riset yang diterima Bisnis, Kamis (17/9/2020).  

Hari ini, Indosurya Sekuritas memberikan sejumlah rekomendasi saham, antara lain ASRI, ICBP, ASII, KLBF, AKRA, ERAA, dan SRIL.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianto Cahyo Nugroho
Terkini