Hasil Lengkap Liga Italia, Juventus Memulai dengan Kemenangan Telak

Bisnis.com,21 Sep 2020, 05:24 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Striker Juventus Cristiano Ronaldo/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Juara bertahan Juventus memulai musim baru Serie A Italia dengan mencatat kemenangan telak dengan skor 3–0 atas tamunya Sampdoria di Stadion Allianz di Turin di laga pekan pertama.

Tiga gol yang bersarang di gawang yang dikawal kiper berdarah Indonesia Emil Audero Mulyadi dilesakkan oleh Dejan Kulusevski (13’), Leonardo Bonucci (78’), dan Cristiano Ronaldo 3 menit menjelang laga usai.

Audero Mulyadi, penjaga gawang kelahiran, Mataran, Nusa Tenggara Barat, merupakan mantan kiper Juventus. Dia juga jebolan akademi muda Juve.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Senin (21/9/2020) dini hari WIB itu, Ronaldo juga berperan memasok assist untuk gol pembuka yang dicetak Kulusevski.

Di laga tersebut, Andrea Pirlo yang memulai debutnya sebagai pelatih di laga kompetitif, tidak bisa menurunkan sejumlah pemain yakni Paulo Dybala, Matthijs de Ligt, Federico Bernardeschi, Alex Sandro, dan Sami Khedira yang berkutat dengan cedera.

Dengan kondisi itu, ditambah Luca Pellegrini beredar di pasar transfer dan Edin Dzeko belum dapat diboyong dari AS Roma, Cristiano Ronaldo praktis menjadi ujung tombak tunggal di lini depan skuad Si Nyonya tua.

Awal bagus juga dicatatkan Napoli yang berhasil menundukkan tuan rumah Parma di Stadion Tardini dengan skor 2–0  berkat gol-gol Dries Mertens (63’) dan Lorenzo Insigne (77’).

Hasil pekan pertama hingga Senin dini hari WIB: Fiorentina 1 vs Torino 0; Hellas Verona 0 vs AS Roma 0; Parma 0 vs Napoli 2; Genoa 4 vs Crotone 1; Sassuolo 1 vs Cagliari 1; Juventus 3 vs Sampdoria 0.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pertandingan pekan pertama, sila klik di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini