Zurich Insurance Gelar Program Reboisasi 1 Juta Pohon

Bisnis.com,25 Sep 2020, 00:58 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Ilustrasi-Karyawan berjalan di kantor PT Zurich Insurance Indonesia, di Jakarta./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA - Zurich Insurance menyepakati program untuk reboisasi hutan dengan menanam satu juta pohon.

Program yang akan dijalankan untuk periode delapan tahun ke depan ini untuk mengembalikan hutan di Brasil.

Proyek ini merupakan bagian dari komitmen Zurich tahun lalu sebagai perusahaan asuransi pertama yang menandatangani UN Business Ambition.

Program ini merupakan perjanjian PBB dengan pelaku usaha internasional untuk menghentikan kenaikan suhu global.

 “Melalui program ini, kami berkontribusi pada upaya mitigasi perubahan iklim yang kerap terabaikan,” ungkap Alison Martin, Zurich’s CEO Europe, Middle East & Africa and Bank Distribution dalam keterangan resminya, Kamis (24/9/2020).

Dia mengatakan, Zurich menyadari pentingnya mengatasi perubahan iklim yang disebabkan hilangnya keanekaragaman hayati.

Alison menjelaskan, pohon-pohon tersebut akan ditanam untuk mereboisasi hutan subtropis berkelanjutan di provinsi Minas Gerais.

Hutan di provinsi Minas Gerais tersebut dibuka untuk peternakan sapi dengan hanya menyisakan 7 persen dari Hutan Atlantik asli di Brasil.

Program reboisasi ini akan menanam 80 hingga 120 spesies pohon berbeda di lahan seluas 700 hektar secara bertahap.

Sementara itu, inisiatif Hutan Atlantik melengkapi kerja sama jangka panjang Zurich dengan proyek konservasi Rimba Raya di Indonesia yang dikelola oleh InfiniteEARTH.

Kegiatan tersebut memperkuat keterlibatan Zurich dalam konservasi ekologi di beberapa area deforestasi terparah secara global.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini