Nikmati Spot Menyelam Terbaik di Raja Ampat

Bisnis.com,29 Sep 2020, 22:40 WIB
Penulis: Yudi Supriyanto
Keindahan salah satu objek wisata bawah laut di Raja Ampat./Bisnis-Fariz Fadhilah

Batu Lima

Batu Lima adalah titik lainnya yang memiliki keindahan bawah laut di Raja Ampat. Terletak di Selat Dampier, arus yang ada di titik ini tidak terlalu kuat karena tertahan oleh batu karang yang berukuran besar.

Jadi, Anda yang merupakan penyelam pemula bisa menikmati kekayaan biota laut Raja Ampat di titik ini. Hanya menyelam beberapa meter saja, terumbu karang cantik berwarna ungu sudah bisa terlihat dengan jelas.

Aneka biota laut juga sudah siap memanjakan mata, termasuk si langka Hiu Blacktip Reef.

Pulau Misool

Liburan Anda di Raja Ampat akan menjadi sempurna ketika Anda bersenang – senang di Pulau Misool atau yang sering dianggap sebagai surga tropis.

Berbatasan langsung dengan laut Seram, Pulau Misool merupakan bagian dari daerah segitiga karang dunia. Sekitar 75 persen penghuni di laut ini adalah ikan hias. Tak heran, jika banyak yang menyebutnya sebagai salah satu ‘surga’ bagi biota laut.

Ada beragam jenis ikan, penyu, hiu, dan terumbu karang yang menghuni tempat ini, yang bisa Anda lihat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini