Jadwal & Klasemen Bundesliga : Frankfurt vs Hoffenheim, Munchen vs Hertha

Bisnis.com,02 Okt 2020, 18:32 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Pelatih Hoffenheim Sebastian Hoeness / Bundesliga.com

Bisnis.com, JAKARTA – Bundesliga, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Jerman, segera digelar mulai Sabtu (3/10/2020) dini hari WIB hingga Senin (5/10/2020) dini hari WIB.

Klasemen sementara dipimpin Hoffenheim, yang secara mengejutkan menghajar Bayern Munchen, juara bertahan dan juara Liga Champions Eropa, pada pekan kedua dengan skor telak 4–1.

Koleksi nilai tim asuhan Sebastian Hoeness itu 6, sama dengan peringkat kedua Augsburg, tetapi Hoffenheim berhak mengisi posisi teratas berkat unggul produktivitas mencetak gol. Selisih gol keduanya sama-sama +4. Hoffenheim memiliki selisih gol 7–3, sedangkan Augsburg 5–1.

Tinggal kedua tim tersebut yang sejauh ini belum kehilangan poin berkat memenangi dua pertandingan awal musim 2020–2021 ini.

Pada pekan ketiga ini, Hoffenheim akan bertandang ke markas peringkat ketiga klasemen sementara Eintracht Frankfurt, sedangkan Augsburg berhadapan dengan peringkat ke-13 Wolfsburg, yang selalu seri di dua laga awal musim ini.

Sementara itu, juara bertahan Bayern Munchen akan menjamu Hertha Berlin. Robert Lewandowski dan kawan-kawan harus memanfaatkan pertandingan kandang ini sebagai momentum untuk kebangkitan setelah dihajar Hoffenheim.

Berikut jadwal lengkap Bundesliga pekan ketiga (dalam WIB):

Sabtu, 3 Oktober:

01:30   Union Berlin vs Mainz 05

20:30   Borussia Dortmund vs Freiburg

20:30   Eintracht Frankfurt vs Hoffenheim

20:30   Koln vs Borussia Monchengladbach

20:30   Werder Bremen vs Arminia Bielefeld

20:30   Stuttgart vs Bayer 04 Leverkusen

23:30   RB Leipzig vs Schalke 04

Minggu, 4 Oktober:

20:30   Wolfsburg vs Augsburg

23:00   Bayern Munchen vs Hertha Berlin

Klasemen sementara (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

1220073+46
2220051+46
3211042+24
4211042+24
5211043+14
6211021+14
7210194+53
8210164+23
9210154+13
10210132+13
11210145-13
12202011+02
13202011+02
14201124-21
15201114-31
16200224-20
17200227-50
182002111-100

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini