10 Saham Top Losers 9 Oktober 2020, Emiten Asuransi Grup Sinarmas Paling Amblas

Bisnis.com,09 Okt 2020, 17:43 WIB
Penulis: Rivki Maulana
Karyawan beraktifitas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (9/9/2020). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 10 saham menempati daftar saham paling buntung pada perdagangan hari ini dengan penurunan di atas 6,7 persen. Saham emiten asuransi Grup Sinarmas masuk daftar teratas.

Saham PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk. tercatat turun 400 poin atau 6,99 persen ke level 5.325. Saham berkode LIFE dibuka di level 5.675 atau lebih rendah dari penutupan kemarin di posisi 5.725.

Kendati hari ini anjlok, saham LIFE dalam sepekan terakhir naik 8,23 persen. Saham LIFE masih mencetak cuan karena kemarin naik hingga 16,84 persen ke level 5.725.

Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG merupakan perusahaan patungan antara Grup Sinarmas dengan Mitsui Sumitomo Insurance Co Ltd. Grup Sinarmas memiliki saham LIFE sebesar 12,5 persen lewat PT Sinar Mas Multiartha.

Selain LIFE, saham lain yang juga terjungkal adalah PT Pollux Properti Indonesia Tbk. Saham berkode POLL ini turun 6,73 persen ke posisi 7.275. Saham POLL langsung amblas sejak pembukaan perdagangan. 

Secara umum, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini naik 0,29 persen ke posisi 5.053,66 dan membuat indeks menguat 2,58 persen dalam sepekan.  Sebanyak 224 saham menguat, 196 saham melemah, dan 165 saham stagnan dalam perdagangan hari ini.

Beriktu daftar saham top losers hari ini, Jumat (9/10/2020).

10 Saham Top Losers 9 Oktober 2020
EmitenHarga Penutupan KemarinHarga Penutupan Hari IniPerubahan
Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk.57255325-6,99%
Jasnita Telekomindo Tbk.129120-6,98%
Humpuss Intermoda Transportasi Tbk.575535-6,96%
Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk.144134-6,94%
Morenzo Abadi Perkasa Tbk.5854-6,90%
Indo Straits Tbk.161150-6,83%
Darmi Bersaudara Tbk.8882-6,82%
Yelooo Integra Datanet Tbk.5955-6,78%
Pollux Properti Indonesia Tbk.78007275-6,73%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rivki Maulana
Terkini