Realisasi Dana PEN, BRIsyariah (BRIS) Telah Salurkan ke 1.500 Nasabah

Bisnis.com,14 Okt 2020, 16:12 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Karyawan melayani nasabah di salah satu kantor cabang BRI Syariah di Jakarta, Rabu (29/7/2020). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank BRIsyariah Tbk. telah menyalurkan pembiayaan dari dana PEN kepada sekitar 1.500 nasabah sejak akhir September 2020. 

Mulyatno Rachmanto, Corporate Secretary Bank BRIsyariah mengatakan setelah mendapat penempatan dana PEN pada akhir September kemarin, perseroan sudah menyalurkan pembiayaan sekitar Rp147 miliar. Jumlah tersebut telah disalurkan kepada sekitar 1.500 nasabah.

"Kami sudah menyalurkan sekitar Rp147 miliar kepada sekitar 1.500 nasabah," katanya, Rabu (14/10/2020).

Sebagai informasi, BRIsyariah mendapatkan penempatan uang negara senilai Rp1 triliun pada akhir September kemarin.

Dari jumlah itu, perseroan berkomitmen me-leverage sebesar dua kali dari nilai penempatan dana.

Dalam penyaluran dana PEN, kata dia, perseroan akan menggandeng komunitas dan pelaku UMKM yang membutuhkan bantuan modal.

Di samping itu, penyaluran juga memanfaatkan teknologi informasi yang akan semakin mempercepat proses pencarian dana melalui beberapa inovasi seperti aplikasi i-Kurma dan SalamDigital.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini