Mulai Lusa, Ada Pengalihan Kendaraan dari Tol Cikampek Menuju MM2100

Bisnis.com,21 Okt 2020, 14:43 WIB
Penulis: Arif Gunawan
Kendaraan melintas di pintu Tol Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (23/5/2020)./ANTARA FOTO-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA — Dalam rangka mendukung kelancaran proses pembangunan jalan tol Cibitung—Cilincing dan proyek kereta cepat Jakarta—Bandung serta memperhatikan adanya area kerja yang bersinggungan di antara kedua proyek tersebut, maka dilakukan pengalihan lalu lintas pada lokasi yang terdampak.

Widiyatmiko Nursejati, General Manager Representative Office 1 Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division, menjelaskan pengalihan lalu lintas yang dilakukan adalah pengalihan kendaraan dari arah Cikampek yang akan menuju Kawasan MM2100/Cibitung.

"Pengalihan lalu lintas tersebut akan berlaku mulai hari Jumat [23/10/2020] pukul 06.00 WIB," ujarnya melalui siaran pers, Rabu (21/10/2020).

Jasa Marga bersama dengan pihak terkait telah memastikan rencana pengalihan lalu lintas agar keselamatan pengguna jalan dan kelancaran lalu lintas tetap terjaga dengan mempersiapkan marka detour, pengaman MCB sepanjang detour, rumble strip pada daerah sebelum detour, perbaikan perkerasan pada sambungan detour, saluran irigasi pada detour, serta perambuan pada detour.

Berkaitan dengan hal itu, Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division telah melakukan sosialisasi melalui variable message sign (VMS) di jalan tol Jakarta—Cikampek arah Cikampek dan arah Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Zufrizal
Terkini