Jokowi Ajak Masyarakat Terus Hidupkan Kearifan Lokal, Ini Alasannya

Bisnis.com,09 Nov 2020, 14:43 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Presiden Joko Widodo menyampaikan arahan pada Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, 2 November 2020 / Youtube Setpres

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan kearifan lokal sebagai upaya memupuk ketangguhan diri di tengah pandemi Covid-19.

Hal itu diungkapkan Presiden ke-7 Indonesia ini melalui unggahannya di akun Instagram resminya, @jokowi, Senin (9/11/2020).

“Sembari terus memupuk solidaritas, gotong royong, dan mendukung langkah-langkah pemerintah dalam mengatasi pandemi, masyarakat kembali berupaya menghidupkan kearifan lokal seperti mengangkat lagi jamu-jamu tradisional untuk meningkatkan imunitas tubuh, dan sebagainya,” tulis Jokowi dalam unggahan itu.

Lebih lanjut, Kepala Negara merasa bersyukur karena bangsa Indonesia mewarisi sikap optimistis dan pantang menyerah yang terbentuk dari tantangan alam dan kondisi geografis.

Sebagai negara yang dlilalui Cincin Api Pasifik atau gugusan gunung api aktif, Indonesia kerap diterpa bencana alam gempa bumi hingga tsunami.

Walhasil, ketangguhan menghadapi bencana sudah tertanam sejak zaman nenek moyang.

“Selama berabad-abad, nenek moyang kita berusaha bersahabat dengan semua tantangan itu dan menjaga harmoni dengan alam lingkungan, membangun kebudayaan dan nilai-nilai keutamaan di atasnya,” kata Jokowi.

Sementara di masa pandemi Covid-19, budaya atau kearifan lokal tersebut harus terus dipupuk sehingga meningkatkan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi bencana ini selain menerapkan protokol kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Oktaviano DB Hana
Terkini