Perpanjangan Kontrak Dybala di Juventus Belum Capai Titik Temu

Bisnis.com,15 Des 2020, 09:38 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Penyerang Juventus Paulo Dybala/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Chairman Juventus Andrea Agnelli menyatakan klub Turin itu menawarkan perpanjangan kontrak kepada Paulo Dybala dan Football Italia mengungkapkan detail proposal tersebut.

Kontrak penyerang Argentina itu akan berakhir pada 2022 dan Dybala mengatakan bahwa dia belum menerima tawaran untuk memperpanjang masa tinggalnya di klub. "Agen saya sudah lama berada di Turin dan tidak pernah dipanggil," ungkapnya.

“Saya kecewa mendengar pembicaraan tentang angka-angka keuangan yang diinvestasikan. Akan lebih baik jika kebenaran bisa diungkapkan, karena berbicara tentang angka-angka itu dalam situasi saat ini membuat para penggemar menentang saya, dengan semua cinta yang saya miliki untuk Juventus."

Balasan Agnelli datang dengan cepat. "Saya tahu dia telah menerima proposal yang akan menempatkannya di antara 20 pemain dengan bayaran tertinggi di Eropa," ungkapnya sebagaimana dilansir Football Italia pada Selasa (15/14/2020).

“Kami menantikan tanggapannya, yang terpenting adalah melihat jawabannya di lapangan. Kami semua ingin dia menjadi salah satu dari lima pemain teratas di Eropa, dia sekarang belum termasuk di antara mereka dan dia menyadarinya."

Sumber mengatakan kepada Football Italia bahwa tawaran yang dibuat oleh Juventus sama dengan yang diberikan klub pada musim panas lalu, di bawah 10 juta euro per tahun, termasuk bonus. Dybala menolak tawaran tersebut.

Dybala saat ini berpenghasilan 7 juta euro per tahun dan ingin melipatgandakan gajinya menjadi penghasil tertinggi kedua Juventus setelah Cristiano Ronaldo.

Pemain berjuluk La Joya mencetak gol Serie A pertamanya musim ini melawan Genoa pada Senin (14/12/2020) dini hari WIB. Dia baru mengontribusi dua gol dalam 12 penampilan di semua kompetisi pada musim ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini