Alibaba Naikkan Nilai Buyback Saham Lebih dari Dua Kali Lipat

Bisnis.com,28 Des 2020, 08:25 WIB
Penulis: Hadijah Alaydrus
Salah satu karyawan di kantor Ant Group/Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Alibaba Group Holding Ltd. meningkatkan program pembelian kembali saham yang diusulkan sebesar US$4 miliar menjadi US$10 miliar.

Keputusan ini akan menawarkan lebih banyak dukungan untuk saham yang 'dibuang'.

Pemimpin e-niaga China mengatakan Senin (28/12/2020) bahwa manajemen telah mengesahkan program peningkatan pembelian ini dan berlaku efektif selama dua tahun hingga akhir 2022.

Alibaba akan mulai membeli kembali saham pada kuartal ini.

Saham Alibaba turun sekitar 30 persen dari puncaknya pada tahun 2020, terpukul oleh pengawasan yang mendalam terhadap sektor internet raksasa China dan dugaan praktik monopoli di kerajaan internet miliarder Jack Ma.

Pada hari Minggu (28/12/2020), regulator China memerintahkan raksasa online Ma lainnya, Ant Group Co., untuk kembali ke akarnya sebagai penyedia layanan pembayaran dan mengancam untuk menghambat pertumbuhan bisnis pinjaman konsumen dan manajemen kekayaannya yang menjadi lini bisnis paling menguntungkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hadijah Alaydrus
Terkini