Gubernur Anies Baswedan Kembali Ngantor di Balai Kota DKI Jakarta

Bisnis.com,04 Jan 2021, 12:51 WIB
Penulis: Nyoman Ary Wahyudi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memaparkan evaluasi PSBB tahap III di DKI Jakarta, Kamis (4/6/2020)./Dok.PPID

Bisnis.com, JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali berdinas di Balai Kota DKI Jakarta pada hari ini, Senin (4/1/2021), setelah dinyatakan sembuh dari infeksi Covid-19.

Pasalnya, Anies sempat menjalani isolasi mandiri selama satu bulan penuh di rumah dinas Gubernur DKI Jakarta, di Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, sejak 1 Desember 2020.

Istri Anies, Fery Farhati, membagikan momen Anies kembali berdinasi melalui akun instagram pribadinya, @fery.farhati, Senin (4/1/2021).

“Baju seragam tergantung lagi. Wangi parfum pagi tercium kembali. Tangan kembali dilambaikan. Pemandangan keseharian yang semula hanya rutinitas biasa, hari ini menjadi kenikmatan yang sangat disyukuri,” tulis Fery.

Sebelumnya, Anies Baswedan dinyatakan telah sembuh dari infeksi Covid-19 pada Selasa (29/12/2020). Kabar itu disampaikan langsung oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria kepada awak media di Balai Kota DKI Jakarta.

“Alhamdulillah, Pak Anies hari ini sudah negatif, sudah pulang ke rumah dan akan segera nanti kembali ke Balai Kota,” kata Ariza.

Pada awal Desember 2020, Anies Baswedan mengonfirmasi bahwa dirinya dinyatakan positif terpapar virus Covid-19. Meski dikonfirmasi positif, Anies menyataan akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat virtual dan melakukan isolasi mandiri.

Anies menyampaikan dirinya dinyatakan positif Covid-19 berdasar hasil tes usap PCR yang keluar pada Selasa dini hari (1/12/2020).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Oktaviano DB Hana
Terkini