Tencent Tingkatkan Kepemilikan di Startup Penjual Bahan Pokok

Bisnis.com,08 Jan 2021, 13:24 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Kantor pusat Tencent Holdings Ltd di Shenzhen, China./Bloomberg/Qilai Shen

Bisnis.com, JAKARTA – Tencent Holdings Ltd. meningkatkan kepemilikan di perusahaan rintisan atau startup penjual bahan pokok, Xingsheng Youxuan, senilai US$100 juta. Startup ini diketahui memiliki valuasi senilai sekitar US$5 miliar.

Dilansir dari Bloomberg, Xingsheng Youxuan juga tengah melakukan pembicaraan dengan investor lain termasuk Beijing Kuaishou Technology Co. untuk berpotensi mengumpulkan lebih banyak dana, menurut sumber yang tidak ingin disebutkan namanya.

Investasi Tencent dilakukan ketika platform pembelian kolektif mengalami lonjakan penggalangan dana, dan kurang dari sebulan setelah raksasa e-commerce JD.com Inc. meninginvestasikan US$700 juta ke dalam aplikasi pengiriman produk.

Pada Juni 2020 lalu, Bloomberg melaporkan sejumlah investor termasuk Tencent dan firma ekuitas swasta Primavera Capital telah bergabung dalam putaran pendanaan di Xingsheng Youxuan dengan nilai investasi sebesar US$ 3 miliar.

Putaran pendanaan saat diperkirakan menjadi langkah pendahuluan dari rencana penawaran umum perdana, meskipun rincian seperti waktu dan tempat pencatatan saham masih belum final, kata sumber tersebut.

Perwakilan dari Tencent dan Xingsheng Youxuan belum dapat dimintai komentar hingga saat ini.

Berbasis di Changsha, ibu kota provinsi Hunan, Xingsheng Youxuan adalah platform pembelian kolektif secara online yang memungkinkan kelompok komunitas di suatu lingkungan atau mengumpulkan pesanan makanan segar dan kebutuhan sehari-hari lainnya secara massal dan menghemat biaya. Xingsheng beroperasi di 13 provinsi di Cina dan telah disokong oleh sejumlah pemodal seperti KKR & Co., Sequoia Capital dan Temasek Holdings Pte.

Pembelian bahan makanan segar secara kolektif menarik miliaran investasi awal. Saingan Xingsheng Youxuan termasuk Beijing MissFresh Ecommerce Co., yang juga didukung oleh Tencent dan raksasa ritel China Wumei Holdings Inc. Beijing Dmall E-commerce Co., keduanya baru-baru ini berusaha mengumpulkan dana.

Raksasa e-commerce berkantong tebal termasuk Pinduoduo Inc. dan Meituan meluncurkan platform pembelian komunitas berbasis lokasi mereka sendiri tahun lalu. Peluncuran ini berpotensi membuat titik kompetisi baru di sektor pasar pengiriman bahan makanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianto Cahyo Nugroho
Terkini