Bencana Alam 2021, Tercatat ada 136 Kejadian di Indonesia

Bisnis.com,16 Jan 2021, 22:02 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Sejumlah Prajurit Korps Marinir TNI AL Pasmar 1 Jakarta membawa perahu karet di Desa Pekauman Ulu, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Sabtu (16/1/2021). /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Tahun 2021 baru memasuki pertengahan bulan Januari, namin sudah banyak terjadi bencana alam di Indonesia.

BNPB mencatat, ada 136 bencana alam terjadi di Indonesia sepanjang periode 1-16 Januari 2021.

Dari 136 bencana alam itu, sudah merenggut 80 korban jiwa dan 858 orang luka-luka.

Adapun bencana alam terbanyak yang terjadi yakni banjir sebanyak 95 kejadian, tanah longsor 25 kejadia, puting beliung12 kejadian, gempa bumi 2 kejadian dan gelombang pasang 2 kejadian.

Akibat ratusan bencana alam itu, sebanyak 405.584 orang terdampak dan mengungsi.

Sebagai catatan, kejadian bencana alam alam ini belum memasukkan data awan panas gunung Semeru yang terjadi hari ini.

Adapun bencana alam besar yang baru-baru saja terjadi yakni gempa di Majene Sulawesi, dan banjir di Kalimantan Selatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini