Fixed! Donor Plasma Darah, Menko Airlangga Ternyata Pernah Covid-19

Bisnis.com,18 Jan 2021, 15:54 WIB
Penulis: Hadijah Alaydrus
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto - Youtube Sekretariat Presiden RI

Bisnis.com, JAKARTA - Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengungkapkan aksi donor plasma konvalesen yang dilakukan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto merupakan bentuk niat baik membantu sesama.

"Harapannya, di masa yang akan datang, semakin banyak masyarakat yang menjadi penyintas, akan melakukan donor plasma konvalesen," ujar Susi, dalam pesan singkatnya, Senin (18/1/2021).

Dengan demikian, Airlangga jelas pernah menderita Covid-19 karena pendonor plasma konvalesen untuk pasien Covid-19 adalah mereka yang sudah pernah terinfeksi dan sembuh.

Sayangnya, Susi tidak mengungkapkan kapan tepatnya Airlangga terinfeksi Covid-19. Namun, Airlangga pernah memutuskan untuk berkantor dari rumah pada Oktober 2020.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tengah melakukan donor plasma darah dalam acara Pencanangan Gerakan Nasional Pendonor Plasma Konvalesen, hari ini, Senin (18/1/2021).

Aksi donor plasma darah Airlangga sendiri dilakukan dalam acara Pencanangan Gerakan Nasional Pendonor Plasma Konvalesen, hari ini, Senin (18/1/2021). Acara ini diselenggarakan oleh PMI, Kemenko PMK, Kemenkes, BNPB, dan lembaga terkait lainnya.

Pencanangan Gerakan Nasional Pendonor Plasma Konvalesen ini dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti Wapres Ma'ruf Amin, Menko PMK Muhadjir Effendy, Menkes Budi Gunadi Sadikin, dan Ketua PMI Jusuf Kalla.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hadijah Alaydrus
Terkini