Hasil Liga Prancis, Memphis Depay Bawa Lyon Pimpin Klasemen

Bisnis.com,07 Feb 2021, 06:43 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Penyerang Lyon Memphis Depay./Ligue1.com

Bisnis.com, JAKARTA – Lyon naik ke posisi teratas klasemen sementara setelah menang telak 3–0 atas tamunya Strasbourg dalam pertandingan pekan ke-24 Ligue 1 Prancis pada Minggu (7/2/2021) dini hari WIB.

Dalam pertandingan di Stadion Groupama, penyerang asal Belanda Memphis Depay mencetak dua dari tiga gol tuan rumah asuhan Rudi Garcia.

Memphis membuka skor pada menit ke-20 dan mencetak gol penutup pada menit ke-68, diselingi gol kedua yang dikontribusi penyerang Timnas Kamerun Karl Toko Ekambi (30’).

Kemenangan ini mengangkat Lyon ke posisi teratas dengan nilai 52, hanya 1 angka di atas Lille di posisi kedua dan belum memainkan pertandingan pekan ke-24, sedangkan Strasbourg di peringkat ke-15 dengan nilai 25.

Posisi teratas Lyon berpotensi melorot ke posisi kedua apabila Lille berhasil mencatat kemenangan atas tim papan bawah dalam pertandingan yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu tengah malam WIB nanti.

Hasil pertandingan pekan ke-24 Ligue 1 hingga Minggu dini hari WIB: Lorient 1 vs Stade Reims 0; Lyon 3 vs Strasbourg 0; Lens 0 vs Stade Rennais 0.

Salah satu pertandingan penting pada pekan ini adalah juara bertahan Paris Saint-Germain akan bertamu ke Marseille, runner-up musim lalu, tetapi sedang terpuruk.

Marseille bukan hanya terpuruk di klasemen sementara dengan sekarang menempati setrip kesembilan, tetapi juga belakangan diwarnai kekisruhan dengan pelatih Andre Villas-Boas yang ingin pergi dan akhirnya dipecat oleh manajemen tim berjuluk Les Phocéens.

Melihat kondisi Marseille yang sedang morat-marit, agaknya terbuka lebar pula bagi sang juara bertahan untuk membawa pulang poin penuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini